x

Liga 1: Ibaratkan Meracik Kopi Susu, Javier Roca Segera Benahi 'Masalah' di Arema FC

Rabu, 7 September 2022 22:35 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
Javier Roca langsung memaparkan visinya begitu memimpin program latihan tim Arema FC jelang lanjutan Liga 1 di Stadion Gajayana Malang, Rabu (07/09/22).

INDOSPORT.COM - Javier Roca langsung memaparkan visinya begitu memimpin program latihan tim Arema FC jelang lanjutan Liga 1 di Stadion Gajayana Malang, Rabu (07/09/22).

Itu adalah sesi latihan pertamanya sejak resmi didapuk tim berjulukan Singo Edan menjadi pelatih baru pada Selasa (06/09/22).

Baca Juga

Roca tampak tidak muluk-muluk dalam membeberkan visi dan misi maupun target, untuk menangani Johan Ahmat Farizi dkk mulai pekan ini. 

Pelatih kebangsaan Chile itu bahkan mengibaratkan upayanya membenahi tim berjulukan Singo Edan seperti meracik segelas kopi susu.

"Tidak mungkin kita minum minum kopi, terus minum susunya. Tapi kita seduh pelan-pelan sampai menjadi susu murni," kata Javier Roca.

Baca Juga

Istilah ini pun menggambarkan bahwa Roca tak bakal melakukan perubahan secara drastis untuk membuat Arema FC lebih baik.

Namun dengan merubah taktikal maupun skema permainan secara pelan, namun pasti dari segi hasil akhir nantinya.

"Itu yang mau saya lakukan di Arema. Meski saya tahu target tim ini cukup tinggi, tapi saya ambil tantangan itu," beber Roca.

Baca Juga

Roca juga jelas tahu tugas yang diembannya cukup berat. Sehingga, dia meminta dukungan dari suporter maupun publik sepak bola di Malang Raya.

"Semua pelatih pasti butuh waktu. Saya tidak butuh waktu, tapi butuh dukungan (dari semua pihak)," jelas dia.


1. Bangun Chemistry

Javier Roca langsung memaparkan visinya begitu memimpin program latihan tim Arema FC jelang lanjutan Liga 1 di Stadion Gajayana Malang, Rabu (07/09/22).

Javier Roca pun mengaku terkesan dengan performa pertamanya saat memimpin sesi latihan tim di Malang.

Dia terlihat sudah klop dengan sejumlah pemain, dan tinggal membangun chemistry antar anggota tim menjadi lebih baik.

Baca Juga

"Ya, saya sudah tahu kualitas pemain di tim ini. Mereka juga sudah bisa menerima apa yang saya jalankan," tutur eks Pelatih Persik Kediri tersebut.

Sehingga, dia optimis lanjutan karirnya di Arema FC bisa berjalan selama 26 pekan tersisa Liga 1 musim ini.

"Semoga ini menjadi awal yang bagus untuk tim ini dalam memperbaiki prestasi ke depannya," tuntas Roca.

Baca Juga

2. Kuota Tiket untuk Bobotoh

Perwakilan Viking, Heru Joko (tengah) bertemu dengan perwakilan Aremania untuk membahas rencana kedatangan ribuan suporter ke stadion Kanjuruhan saat laga Arema FC vs Persib Bandung di kantor Arema FC, Rabu (09/09/22).

Pihak Panpel juga sudah berancang-ancang untuk mengakomodir rencana kedatangan suporter Persib Bandung jika koordinasi berjalan lancar.

Panpel pun siap memberikan kuota tiket bagi para suporter Persib, yaitu dengan mengacu Pasal 49 ayat ke-6 pada Regulasi Liga 1.

"Secara prinsip, kami siap untuk memberi kuota tiket suporter tim tamu di Malang. Sesuai regulasi yakni sebesar 5 persen," beber Abdul Haris.

Stadion Kanjuruhan memiliki daya tampung secara maksimal mencapai 40 ribu penonton. Sehingga, suporter Persib bisa mendapatkan minimal 2 ribu lembar tiket pada laga Minggu nanti.

"Koordinasi masih kami lakukan bersama Aremania dan kepolisian. Apa pun keputusannya, harus dihormati," tuntas Abdul Haris.

Persib BandungLiga IndonesiaArema FCLiga 1Javier RocaLiga 1 2022-2023

Berita Terkini