x

Tuchel Dipecat Chelsea, Inter Milan Bisa Bergerak Permanenkan Romelu Lukaku

Rabu, 7 September 2022 22:45 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
Ekspresi kekecewaan Romelu Lukaku di laga Inter Milan vs Shakhtar Donetsk

INDOSPORT.COM – Rencana klub raksasa Liga Italia (Serie A), Inter Milan untuk mempermanenkan Romelu Lukaku bisa saja terjadi selepas Chelsea memecat pelatih asal Jerman, Thomas Tuchel.

Chelsea baru saja memecat pelatih asal Jerman, Thomas Tuchel selepas hasil buruk di Liga Champions pada hari Rabu (07/09/22).

Baca Juga

Seperti diketahui, Chelsea baru saja dikandaskan oleh Dinamo Zagreb yang mampu menang tipis 1-0 di babak penyisihan grup E Liga Champions.

Manajemen The Blues langsung ambil langkah cepat demi menyelamatkan penampilan klub dengan memecat Thomas Tuchel.

Padahal, eks pelatih Paris Saint-Germain ini adalah sosok di balik kesuksesan Chelsea merengkuh trofi Liga Champions pada 2020 lalu.

Baca Juga

Akan tetapi, start buruk di Liga Inggris dan Liga Champions membuat manajemen Chelsea yang digawangi oleh Todd Boehly mengambil langkah cepat.

“Chelsea hari ini memutuskan berpisah dengan pelatih kepala, Thomas Tuchel. Semua pihak di klub tentu bangga dengan rekor membanggakan dalam waktunya bersama klub,” ujar manajemen Chelsea.

“Tuchel punya tempat di sejarah klub usai memenangi Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.”

Baca Juga

“Kini, seusai beberapa lama di Chelsea, pemilik baru akan melanjutkan kerja kerasnya dan percaya bahwa saat ini waktu yang tepat untuk melakukan transisi,” imbuh manajemen dalam rilis terbarunya.

Chelsea sendiri berada di grup E Liga Champions musim 2022/2023 bersama AC Milan, Dinamo Zagreb, dan Red Bull Salzburg.


1. Inter Milan Bisa Permanenkan Romelu Lukaku dari Chelsea

Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez di laga Inter Milan vs Spezia.

Bahkan, Tuchel sejatinya bakal mengunjungi Italia, pada Oktober mendatang jika tak dipecat oleh Chelsea lebih dulu.

Namun demikian, bukan hanya AC Milan yang terpengaruh dengan pemecatan Tuchel dari Chelsea, melainkan rival sekotanya, Inter Milan yang punya jalinan bisnis.

Baca Juga

Jalinan bisnis ini berkaitan dengan peminjaman penyerang Belgia, Romelu Lukaku yang kembali ke Inter Milan usai gagal total bersama Chelsea selama musim 2020/2021.

Inter Milan harus membayar 8 juta pound untuk peminjaman Romelu Lukaku hingga musim panas 2023 nanti dan tak punya opsi untuk memperpanenkan sang penyerang dari Chelsea.

Laporan terbaru seperti dilansir dari Football Italia, potensi Inter Milan untuk mempermanenkan Lukaku berpotensi terjadi dan pembicaraan dengan Chelsea bisa segera dilakukan.

Baca Juga

Namun demikian, usai melewatkan dua pertandingan Liga Italia, termasuk Derby Della Madonina melawan AC Milan, penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku belum juga pulih dari cedera.

Romelu Lukaku cedera saat latihan, sehingga Inter Milan kemudian mengumumkan bahwa semuanya akan dievaluasi dalam pekan ini.

 Selain tak bermain untuk Inter Milan, Romelu Lukaku juga akan melewatkan beberapa pertandingan timnas Belgia yang akan masuk ke Piala Dunia 2022.


2. Romelu Lukaku Absen dari Inter Milan Karena Cedera

Ekspresi kekecewaan Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez usai Inter Milan gagal melaju ke 16 besar Liga Champions

Romelu Lukaku kemudian mencoba mengecek kondisinya ke dokter timnas Belgia untuk mencari penyembuhan yang lebih cepat sehingga bisa kembali ke jeda internasional.

Bahkan, gara-gara cedera ini, Romelu Lukaku akan melewatkan dua partai Liga Champions antara Inter Milan melawan Bayern Munchen dan Viktoria Plzen, selain juga satu laga Liga Italia kontra Torino.

Pasalnya, Romelu Lukaku seperti dilansir dari SportMediaset akan menjalani beberapa perawatan ototnya dan akan diparkir Inter Milan untuk sementara waktu.

Baca Selengkapnya: Tancap Gas! Chelsea Langsung Dekati Graham Potter Usai Pecat Thomas Tuchel

ChelseaInter MilanRomelu LukakuThomas TuchelLiga ItaliaBerita Liga Italia