x

Andrei Coubis, Bek Muda yang Bikin Stefano Pioli Curi-Curi Pandang ke AC Milan Primavera

Jumat, 9 September 2022 16:58 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Mengenal lebih dekat sosok Andrei Coubis, bek muda yang bikin Stefano Pioli curi-curi pandang ke AC Milan Primavera.

Laporan di Italia bahkan menyebut pemain yang satu ini mengalami perkembangan yang signifikan di skuad asuhan Ignazio Abate.

Baca Juga

Menurut pemberitaan Gazzetta dello Sport, Andrei Coubis telah dipilih oleh Ignazio Abatte untuk mengarungi musim baru kompetisi.

Masih dalam laporan yang sama, sang pemain dinilai tampil cemerlang saat AC Milan U-19 bermain imbang melawan RB Salzburg di UEFA Youth League tempo hari.

Satu gol penaltinya pada menit ke-10 sempat membawa tim unggul sebelum akhirnya disamakan oleh Karim Konate pada menit ke-66.

Baca Juga

Berbagi poin, hasil ini pun membawa kedua tim mengantongi poin sama di Grup E UEFA Youth League. Sementara itu, Dinamo Zagreb menjadi pemuncak usai menekuk Chelsea 4-2.

Raihan positif ini pun menyembuhkan luka AC Milan U-19 yang sebelum itu dikalahkan tipis saja oleh Fiorentina di Primavera 1.

Mengawali musim baru UEFA Youth League yang sudah memasuki matchday pertama grup, Andrei Coubis dkk masih harus berjuang memperbaiki posisi mereka di liga.

Baca Juga

Kehilangan poin saat melawan Fiorentina membuat mereka bertengger di peringkat 11 klasemen sementara Primavera dengan 3 poin.

Rinciannya pun terbilang cukup memprihatinkan lantaran hanya ada satu kemenangan dari empat laga yang sudah dilalui.

Satu-satunya kemenangan AC Milan U-19 di Primavera 1 musim ini adalah melawan Cesena dengan skor 5-1. Sisanya, mereka menuai tiga kali kekalahan melawan Frosinone, Sampdoria, dan Fiorentina.


1. Andrei Coubis Sudah Dilirik Stefano Pioli

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images.

Andrei Coubis sendiri merupakan bek yang bisa bermain di kanan maupun tengah. Sepak terjangnya pada 2022 ini juga tidak terlalu buruk.

Ia bahkan tampil impresif saat terlibat di agenda pramusim bersama tim senior di Austria. Nampaknya hanya tinggal menunggu waktu sampai ia benar-benar meraih hati Stefano Pioli.

Baca Juga

Cita-cita tersebut pun agaknya tidak akan sulit bagi Andrei Coubis akan segera berulang tahun ke-19 akhir September ini.

Karena jika bicara tentang kualitas, ia memiliki fisik dan postur yang apik sebagai seorang bek. Ia juga pemain yang unggul dalam hal speed alias kecepatan.

Penampilan Andrei Coubis sendiri sudah sempat dijajal Stefano Pioli, salah satunya saat AC Milan menghadapi FC Koln di Telekom Cup 2022 beberapa waktu lalu.

Baca Juga

Pada saat itu, AC Milan memang mencoba sejumlah pemain mudanya. Selain Andrei Coubis ada pula Nikos Michelis, Chaka Toure, Emil Roback.

Tampil apik selama pramusim pun membuat nama Andrei Coubis bergaung lumayan kencang di bursa transfer musim panas lalu.

Ada yang menyebut AC Milan bakal memperpanjang kontraknya, namun tidak sedikit juga yang menebak sang pemain akan dilepas ke klub lain.

Baca Juga

Adalah FC Sudtirol, sebuah klub Serie B Liga Italia yang kabarnya tertartik mendatangkan Andrei Coubis beberapa waktu lalu.

Isu tersebut mencuat sebagaimana diwartakan salah satu jurnalis Italia, Nicolo Schira.

 

2. Menanti Sepak Terjang Andrei Coubis Selanjutnya

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images.

Namun kini Andrei Coubis tetap berseragam AC Milan menyusul penampilan yang cukup impresif musim lalu - 38 pertandingan di Serie A Primavera, Coppa Primavera, dan Youth League.

Kini publik pun menanti perkembangan Andrei Coubis di bawah asuhan Ignazio Abate bersama AC Milan Primavera.

Baca Juga

Apalagi, saat ditunjuk menangani Primavera usai mentas sebagai pelatih U-16, eks pemain Rossoneri tersebut memiliki kurikulum tersendiri yang ingin ia terapkan ke anak-anak asuhnya.

Menurutnya, yang paling penting adalah menciptakan mentalitas, rasa memiliki, dan menularkannya kepada pemain.

Aspek teknis bisa menyusul belakangan. Saat ini PR-nya adalah meletakkan fondasi dan menciptakan mentalitas yang akan membantu pemain bertahan dalam situasi-situasi sulit.

Baca Juga

Ignazio Abate juga menilai, semuanya akan terasa sulit apabila anak-anak asuhnya yang masih muda-muda ini bermain tanpa hati dan jiwa.

Selain itu, Andrei Coubis juga akan bermain sebagai bek tengah secara penuh setelah beberapa musim terakhir lebih kerap beroperasi di sebelah kanan.

Laman Sempre Milan pun menyebut, Stefano Pioli mulai lebih rajin curi-curi pandang ke tim muda AC Milan dan ingin melihat perkembangan Andrei Coubis ke depannya.

Baca Juga

Bukan tidak mungkin, dalam beberapa tahun ke depan AC Milan akan memiliki tambahan bek penuh bakat yang tumbuh dari level Primavera mereka.

Setelah melawan RB Salzburg, Andrei Coubis dkk akan kembali berlaga di Primavera 1 menghadapi Cagliari.

AC MilanStefano PioliPrimaveraLiga ItaliaAC Milan NewsBerita Liga ItaliaOne Football

Berita Terkini