x

Ratu Elizabeth Meninggal Dunia, Klub-klub Liga Inggris Kompak Tunjukkan Belasungkawa

Jumat, 9 September 2022 06:05 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Juni Adi
Kesebelasan Liga Inggris ikut berduka setelah Ratu Elizabeth II menghembuskan nafas terakhirnya pada Kamis (08/09/22) lalu karena sakit di usia 96 tahun. Foto: REUTERS/Phil Noble

INDOSPORT.COM - Kabar meninggalnya Ratu Elizabeth II pada Kamis (08/09/22) lalu membuat rakyat Inggris tenggelaman dalam duka termasuk klub-klub Liga Inggris (Premier League).

Tim-tim seperti Manchester United, Arsenal, Liverpool, dan Chelsea beramai-ramai mengesampingkan dulu kompetisi untuk memberikan tribut terakhir pada sang pemimpin monarki legendaris.

Baca Juga

Ratu Elizabeth II dikabarkan mengalami penurunan kondisi kesehatan di hari yang sama ia menghembuskan nafas terakhirnya.

Pernyataan resmi dari Istana Bunckingham menyebutkan jika wanita berusia 96 tahun tersebut tengah berada dalam penanganngan intensif di Kastil Balmoral, Skotlandia.

Sayangnya meski tim medis kerajaan sudah berusaha dengan keras, Ratu Elizabeth tetap tidak bisa diselamatkan nyawanya.

Baca Juga

Setidaknya ia tengah dibersamai oleh keluarganya. Empat anak-anaknya termasuk putra mahkota, Pangeran Charles, serta cucu-cucu seperti Pangeran Harry dan Pangeran William juga ikut hadir.

Begitu wafatnya sang ratu diumumkan, klub-klub Liga Inggris dengan segera ikut menyebarkan berita tersebut sembari menunjukkan jika mereka ikut berduka.

Baca Juga

Di media sosial masing-masing, selain mengunggah potret Ratu Elizabeth para kesebelasan tersebut juga mengganti foto profil mereka dengan logo monokrom.

Isu jika laga-laga tim Inggris di kancah Eropa akan ditunda karena kedukaan ini namun UEFA dan FA menghimbau jika penghormatan akan dilakukan dengan mengheningkan cipta sebelum kick-off saja.


1. Pecinta Sepak Bola

West Ham United dan Arsenal, dua klub Liga Inggris yang kabarnya didukung oleh Ratu Elizabeth II

Selama tujuh dekade bertakhta, Ratu Elizabeth II tentunya banyak punya campur tangan dalam keseharian negara Inggris tidak terkecuali sepak bola.

Beliau kerap kali terlihat ikut datang ke stadion untuk menonton pertandingan secara langsung. Biasanya laga yang didatangi adalah pertandingan timnas Inggris dan final Piala FA.

Baca Juga

Sebagai orang Inggris, negara yang menciptakan sepak bola modern, pastinya Ratu Elizabeth II menyukai olahraga ini.

Sampai akhir hayatnya akan tetapi tidak diketahui apakah putri Ratu Elizabeth I itu punya kesebelasan favorit di Liga Inggris.

Baca Juga

Tidak seperti anggota keluarga kerajaan Inggris lain seperti Pangeran Charles (Burnley), Pangeran William (Aston Villa), dan Pangeran Harry (Arsenal), klub sang ratu tidak pernah diketahui khalayak luas.

Sepertinya ia tidak ingin menimbulkan perasaaan cemburu di kalangan umum jika ketahuan punya tim favorit untuk didukung.

Baca Juga

Sempat ada desas-desus jika Arsenal adalah tim yang beruntung mendapat dukungan Ratu Elizabeth berkat gosip popler soal ningrat Inggris umumnya adalah loyalis The Gunners.

Hanya saja kemudian West Ham United belakangan jadi favorit jika mereka adalah tim ratu yang sebenarnya.

The Hammers layaknya klub Liga Inggris lainnya juga ikut memberikan penghormatan terakhir untuk Ratu Elizabeth dan mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan.

ArsenalWest Ham UnitedLiga Inggris

Berita Terkini