Jadwal Liga Europa Tengah Pekan Ini: Saatnya Manchester United dan Arsenal Berlaga

Senin, 12 September 2022 07:46 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
Logo Liga Europa. Logo Liga Europa.

INDOSPORT.COM – Berikut merupakan jadwal Liga Europa musim 2022/2023 mulai Kamis (15/09/22) hingga jumat (16/09/22). Manchester United dan Arsenal akan berlaga kali ini.

Liga Europa akan jadi sajian menarik di tengah hingga akhir pekan nanti, manakala beberapa tim besar yang terdampar di kompetisi domestik akan bertanding.

Baca Juga

Salah satu tim yang menjadi sorotan adalah Manchester United yang akan berlaga tandang menghadapi FC Sheriff pada hari Kamis (15/09/22) malam WIB.

Laga dalam jadwal Liga Europa kali ini akan jadi penebusan bagi Manchester United yang kalah di partai perdana menghadapi Real Sociedad.

Partai Liga Europa kali ini tentu harus dimenangi oleh The Red Devils, mengingat mereka bisa tampil lebih maksimal karena tak bermain di Liga Inggris yang masih ditunda pelaksanaannya.

Baca Juga

Namun demikian, laga tandang ke Tiraspol akan jadi bumerang bagi Manchester United, mengingat mereka harus bertandang sejauh 1,838 mil atau 33 jam.

Tentunya, laga Liga Europa nanti bakal menjadi ujian fisik dan mental bagi tim asuhan Erik ten Hag yang akan bermain melawan Sheriff di Sheriff Sport Complex.

Selain itu, ada Arsenal yang dalam jadwal Liga Europa tengah pekan ini akan menghadapi lawan berat, yaitu PSV Eindhoven di Stadion Emirates pada hari Jumat (16/09/22).

Baca Juga

Jadwal Liga Europa kali ini jelas tak menguntungkan Arsenal, lantaran PSV Eindhoven dilatih oleh eks pemain yang akrab dengan Liga Inggris, yaitu Ruud van Nistelrooy.

Van Nistelrooy yang lama membela Manchester United patut diwaspadai oleh The Gunners yang tentunya di pertandingan Liga Europa kali ini harus kembali menang.


1. Jadwal Liga Europa pada hari Kamis (15/09/22) hingga Jumat (16/09/22)

Logo Liga Europa.

Tentunya, pelatih Arsenal, Mikel Arteta akan menyiapkan skuatnya dengan baik demi memenangkan tim dalam laga melawan PSV Eindhoven di Liga Europa nanti.

Jadwal Liga Europa pada hari Kamis (15/09/22) hingga Jumat (16/09/22)

Kamis (15/09/22)

23.45 Real Sociedad vs Omonia

23.45 Olympiakos vs SC Freiburg

23.45 Sheriff vs Manchester United

23.45 Feyenoord vs SK Sturm Graz

23.45 Qarabag FK vs Nantes

23.45 AS Monaco vs Ferencvaros

23.45 Trabzonspor vs Crvene Zvezda

23.45 Midtjylland vs Lazio

Jumat (16/09/22)

02.00 Rennes vs Fenerbahce

02.00 Arsenal vs PSV Eindhoven

02.00 Bodo/Glimt vs FC Zurich

02.00 AS Roma vs HJK Helsinki

02.00 Dynamo Kyiv vs AEK Larnaca

02.00 Braga vs Union Berlin

02.00 Real Betis vs Ludogorets

02.00 Union Saint-Gilloise vs Malmo

Manchester UnitedArsenalLiga EuropaBerita Liga Europa

Berita Terkini