Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 di Vidio
INDOSPORT.COM – Perjuangan Timnas Indonesia dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 bisa disaksikan secara langsung via link live streaming di Vidio.
Timnas Indonesia U-19 akan berjuang dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2022 yang berlangsung pada pekan ini, tepatnya 14 hingga 18 September 2022 mendatang, eksklusif melalui layanan OTT Vidio.
Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Timor Leste dalam laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada, Rabu (14/9/2022) pukul 20.00 WIB.
Laga ini tentunya cukup penting bagi Skuad Garuda Muda. Timnas Indonesia U-20 akan lebih mudah lolos untuk tampil ke putaran final Piala Asia U-20 2023 jika berhasil menang menghadapi Timor Leste.
Secara statistik, Timnas Indonesia U-19 memang lebih diunggulkan dari lawannya tersebut. Dalam tiga pertemuan terakhir, Indonesia Muda mampu mendapatkan kemenangan beruntun dari Timor Leste.
Timnas Indonesia juga masih diperkuat sejumlah pemain jebolan Piala AFF U-19 yang sempat tampil gemilang seperti Hokky Caraka, Rabani Tasnim Siddiq hingga Marcelino Ferdinan.
Shin Tae-yong mengungkapkan optimismenya menjelang perjuangan Timnas Indonesia U-19 di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
"Kami siap bekerja keras dan bermain maksimal demi lolos ke Piala AFC U-20 tahun depan. Para pemain sudah mengalami perkembangan dan kemajuan yang baik. Kami siap bersaing dengan tiga negara peserta di grup ini," kata Shin dalam situs PSSI pada Selasa.
Selain menghadapi Timor Leste, skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut juga akan melawan dua negara lainnya yaitu Hong Kong dan Vietnam. Berikut adalah jadwal lengkap dan link live streaming Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
1. Jadwal dan Link Streaming Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Rabu, 14 September 2022
Indonesia vs Timor Leste, pukul 20.00 WIB
Jumat, 16 September 2022
Hong Kong vs Indonesia, pukul 20.00 WIB
Minggu, 18 September 2022
Indonesia vs Vietnam, pukul 20.00 WIB
Nonton Kualifikasi AFC Asian Cup U-20 di Vidio
Itu dia jadwal pertandingan Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi AFC Asian Cup U-20. Nonton siaran langsung AFC Asian Cup U-20 eksklusif melalui Indosiar dan layanan OTT Vidio yang tersedia di smartphone atau smart tv mu, bisa juga dengan mengunjungi website vidio.com.
Segera download aplikasi Vidio dan jangan lupa untuk berlangganan paket diamond untuk menyaksikan berbagai macam tayangan olahraga seru, mulai dari BRI Liga 1 hingga siaran langsung Liga Inggris.