Juventus Full Senyum, Zinedine Zidane Tertarik Dongkel Kursi Massimiliano Allegri
INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A) Juventus mendapat kabar membahagiakan terkait masa depan Zinedine Zidane.
Eks pelatih Real Madrid tersebut dilaporkan siap banting setir untuk kembali melatih klub. Zidane juga siap kembali ke Turin untuk mendongkel kursi kepelatihan Massimiliano Allegri.
Sudah jadi rahasia umum jika kursi kepelatihan Juventus tengah digoyang. Hal itu tak lepas dari jebloknya penampilan Si Nyonya Tua di bawah kendali Allegri.
Sempat ngegas pada awal musim, kini Juventus mulai habis bensin saat menelan hasil minor dalam beberapa laga terakhir.
Teranyar, Juventus kalah memalukan di kandang sendiri oleh Benfica. Hasil tersebut menggenapi derita Juventus yang belum meraih sebiji poin pun di Liga Champions.
Tak heran jika saat ini I Bianconeri harus puas berada di papan ketiga, dan sama-sama belum mengoleksi poin bersama penghuni dasar klasemen Maccabi Haifa.
Hasil minor yang diraih Juventus tak hanya berlaku di kancah Eropa. Di level domestik pun tak jauh beda, sempat bersaing di papan atas kini peringkat Juventus terus melorot.
Hasil imbang kontra Salerniatana pekan lalu membuat Juventus tercecer di peringkat ke-9 dengan koleksi 10 poin hasil 6 laga.
Jika dikalkulasi, Si Nyonya Tua berjarak hingga empat angka dari Napoli, AC Milan dan Atalanta selaku pemimpin klasemen Liga Italia. Tak heran jika masa depan Allegri dipertanyakan.
Kabarnya, pelatih berjuluk Max tersebut akan dilengserkan jika Juventus kembali meraih hasil jeblok. Pertanyaan pun muncul, siapa yang akan mendongkel kursi panas Allegri? Kemungkinan besar adalah Zinedine Zidane.
1. Zidane Tertarik Latih Juventus
Bukan tanpa alasan. Menurut laporan terbaru dari todofichajes, Zidane tertarik untuk melatih Juventus dan menggantikan Allegri.
Zidane dikatakan banting setir atas keputusannya yang kekeh ingin melatih Timnas Prancis usai meninggalkan Real Madrid.
Kabar tersebut tentu jadi angin segar bagi Si Nyonya Tua. Pasalnya, Andrea Agnelli memasukkan nama Zidane sebagai kandidat teratas untuk mendongkel kursi Allegri.
Dengan Zidane siap melatih klub lagi, tentu Agnelli dapat mempekerjakan Zidane sebagai nakhoda baru Si Nyonya Tua.
Meski demikian, keputusan Zidane melatih klub tak akan berlangsung cepat. Ia dikatakan masih menunggu kiprah Deschamps.
Jika Deschamps ditendang, maka ia akan menunggu Timnas Prancis. Sebaliknya jika Deschamps tampil oke hingga melanjutkan jabatannya hingga Euro 2024 maka ia akan banting setir untuk kembali melatih klub.
"Menurut informasi yang kami tangani, saat ini Zinedine Zidane menjadi salah satu yang dipertaruhkan keluarga Agnelli," tulis laporan tersebut.
"Salah satu pesepak bola terbaik dan mantan pelatih Real Madrid yang meraih tiga Liga Champions berturut-turut sudah memiliki proposal resmi di atas meja,"
"Meskipun benar bahwa sang pelatih akan menunggu untuk mengambil alih kendali tim Prancis, tawaran itu lebih dari sekadar menggiurkan, dan dia bisa kembali ke elite dengan klub lain di mana dia paling bersinar sebagai pesepak bola.,"
"Semuanya akan tergantung pada rencana Deschamps, dan jika dia memainkan peran besar di Piala Dunia, dia bisa melanjutkan hingga Kejuaraan Eropa berikutnya, atau sebaliknya,"
2. Juventus Incar Gelandang Top Liga Prancis Kesukaan Zidane
Klub Liga Italia (Serie A), Juventus, dikabarkan tertarik mendatangkan gelandang top Liga Prancis kesukaan Zinedine Zidane, Houssem Aouar.
Pada awal musim 2022/23, Juventus memang mengalami kesulitan dalam mengembangkan permainannya di lini tengah.
Faktor badai cedera yang menerpa para gelandang hebat Juve, berpengaruh besar atas terciptanya situasi demikian.
Paul Pogba yang datang secara gratis dari Manchester United pada bursa transfer musim panas 2022 kemarin, belum jua bisa dimainkan akibat masih didera masalah cedera lutut.
Padahal, peran gelandang asal Prancis tersebut sejatinya begitu diharapkan Si Nyonya Tua, sebagai solusi dari mandeknya kreativitas permainan.
Baca selengkapnya: Kreativitas Lini Tengah Mandek, Juventus Incar Gelandang Top Liga Prancis Kesukaan Zidane