Dipuji Klopp Layak Kenakan Nomor Punggung 10, Kiper Spanyol: Saya Fans Liverpool
INDOSPORT.COM – Sempat dipuji Jurgen Klopp layak kenakan nomor punggung 10, kiper Spanyol dan Brentford langsung mengaku dirinya fans Liverpool sejak kecil.
Kiper tersebut benama David Raya, yang baru-baru ini berbicara kepada media Spanyol, La Vanguardia, jelang laga internasional bersama Timnas Spanyol.
Dalam sesi interview spesial tersebut, kiper berusia 27 tahun itu mengatakan bahwa dirinya memang fans Liverpool.
Pengakuan Raya sebagai fans Liverpool sekaligus bantahan atas laporan yang mengatakan dia pendukung Real Madrid.
“Itu tidak benar (fans Madrid). Saya sudah mengikuti Liga Inggris sejak anak-anak dan saya suka Liverpool dan Arsenal,” ucap Raya.
Jika ditarik ke belakang melihat usia Raya sekarang, bisa diperkirakan alasannya menggemari Liverpool di saat era kepemimpinan Rafa Benitez di Anfield.
David Raya memang benar mengikuti Liga Inggris atau lebih tepatnya sepak bola Britania Raya sejak kecil.
Menurut data Transfermarkt, dirinya meninggalkan klub semi-amatir Spanyol, UE Cornella U-19 untuk gabung dengan akademik Blackburn pada tahun 2012, ketika usianya masih 17 tahun.
Dia mampu menembus skuat senior Blackburn setahun kemudian meski berakhir dengan pinjaman ke beberapa klub gurem lainnya.
Hingga akhirnya, Blackburn melepasnya pada musim panas 2019 lalu ke Brentford dengan mahar 3,35 juta euro. Penampilan bersama Brentford bahkan membuatnya sempat dipuji oleh Jurgen Klopp.
1. David Raya Dapat Pujian dari Jurgen Klopp
Sekarang, David Raya menjadi pilihan pertama Brentford di Liga Inggris dengan hanya sekali absen dari delapan pertandingan domestik di musim 2022/2023 ini.
Dengan statistik tujuh kali bermain, hanya kebobolan 12 gol dan sekali clean sheet saja di Liga Inggris.
Penampilan apik ini ternyata juga diperlihatkan oleh kiper Timnas Spanyol itu di musim lalu. Yang membuat manajer Liverpool, Jurgen Klopp tidak ragu membei pujian kepadanya.
Tepatnya pada Oktober 2021 tahun lalu ketika Liverpool ditahan imbang 3-3 oleh Brentford. Klopp benar-benar kagum dengan penampilan sang kiper.
Drama 6 gol tercipta di laga tersebut. Berstatus sebagai tim promosi, Brentford tampil galak dan membuat Liverpool frustrasi.
“Kiper mereka (David Raya) layak mendapatkan nomor punggung 10. Performanya sungguh luar biasa,” tutur Klopp pada Football Daily selepas laga Brentford vs Liverpool.
Pujian Klopp itu ternyata cukup memiliki dampak positif terhadap penampilan David Raya, khususnya di musim 2021/2022 kemarin.
Dengan Brentford berakhir di urutan ke-11 klasemen Liga Inggris musim lalu, David Raya mencatat 25 penampilan dengan hanya 27 kali kebobolan dan 8 clean sheet.
Pengakuan David Raya sebagai fans Liverpool ditambah modal pujian Klopp, besar kemungkinan jika Liverpool akan bergerak di bursa transfer musim dingin 2023 mendatang.
Apalagi mengingat Adrian, kiper lapis ketiga Liverpool akan mengakhiri kontraknya di Anfield di penghujung musim 2022/2023.
2. Armel Bella-Kotchap, Tembok Kuat Timnas Jerman Calon Penerus Virgil van Dijk di Liverpool
Armel Bella-Kotchap, pemain muda Timnas Jerman milik Southampton yang bisa jadi penerus Virgil van Dijk di klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool.
Saat ini, bek berusia 20 tahun tersebut masih tercatat sebagai anggota Timnas Jerman U-21 yang baru saja dipanggil ke tim senior.
Sepanjang kariernya, ia telah mewakili Jerman di level U-18, U-20, dan U-21. Sekarang ia berpeluang besar meraih hati Hansi Flick dengan tampil gemilang di Piala Dunia 2022.
Keputusan yang diambil Hansi Flick untuk memanggil Armel Bella-Kotchap tentu bukan tanpa alasan. Kepada Bild, ia mengungkap kesan mendalam terhadap bintang Southampton tersebut.
“Kami menginginkannya. Dia berkembang sangat pesat di Southampton dan menjaga pertahanan dengan baik di Liga Inggris,” terangnya.
Baca selengkapnya: Armel Bella-Kotchap, Tembok Kuat Timnas Jerman Calon Penerus Virgil van Dijk di Liverpool