Liga 1: Andritany Terima Penghargaan, Persija Makin Semangat Hadapi Persib
INDOSPORT.COM - Persija Jakarta kembali mendapatkan modal berharga menjelang big match Liga 1 Indonesia 2022-2023 kontra Persib Bandung.
Kiper sekaligus kapten Persija, Andritany Ardhiyasa, terpilih menjadi pemain terbaik atau Best Footballer Liga 1 periode Juli-Agustus versi Asosiasi Pesepak bola Profesional Indonesia (APPI), Kamis (29/9/22).
Posisi Andritany Ardhiyasa tak tergantikan selama 10 pekan Liga 1 2022-2023. Dengan kata lain, kiper yang akrab disapa Bagol ini sudah mentas lebih dari 900 menit.
Hingga laga ke-10, penjaga gawang berusia 30 tahun itu telah melakukan penyelamatan sebanyak 36 kali dan tercatat paling unggul dibandingkan kiper-kiper lainnya.
Selain itu, Andritany juga telah membukukan lima kali clean sheet dan hanya kebobolan lima gol. Angka yang terbilang mentereng dibandingkan yang lain.
Bukan hanya penyelamatan saja, Andritany pun kerap berkontribusi dalam membangun serangan Persija Jakarta. Terbukti, dia sukses melakukan umpan pendek sebanyak 120 (97,5%) dan 59 umpan panjang (59,3%).
Prestasi ini pun disambut baik pelatih kiper Persija, Jan Klima. Dia turut senang dengan pencapaian anak asuhnya dan menganggap Andritany Ardhiyasa memang layak mendapatkan penghargaan tersebut.
“Selamat atas penghargaan yang diraih. Saya turut senang dia memenangi gelar pemain terbaik pada Juli-Agustus," ucap Jan Klima.
1. Pujian Jan Klima
Jan Klima menegaskan, Andritany layak mendapatkan penghargaan karena memang perannya di Liga 1 musim ini sangat besar dalam menjaga gawang Persija Jakarta.
"Andritany layak mendapatkan ini (Best Footballer Liga 1 periode Juli-Agustus) jika melihat apa yang telah dia lakukan selama latihan dan saat bertanding,” cetus Jan Klima.
Sebagai informasi, Persija Jakarta bakal bertandang ke markas Persib Bandung akhir pekan ini. Macan Kemayoran menantang Maung Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/10/22).
2. Optimisme David Da Silva
Striker Persib Bandung, David da Silva, sudah fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi Persija Jakarta dalam big match Liga 1 Indonesia 2022-2023, Minggu (2/10/22).
Menurut David, seluruh pemain bekerja keras mempersiapkan segala sesuatunya agar bisa tampil maksimal dan meraih kemenangan dalam pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) nanti.
Kerja keras tersebut juga dilakukan Maung Bandung selama masa persiapan menghadapi lawan-lawan sebelumnya di Liga 1 2022-2023.
"Kami bekerja dengan sangat keras dan semua pemain kami sudah fokus. Bukan hanya untuk pertandingan ini (vs Persija). Kami sudah melakukan pekerjaan dengan baik sejak Luis Milla tiba," kata David da Silva.
Kehadiran Luis Milla disebut sangat mempengaruhi performa tim. Mantan pelatih timnas Indonesia itu memberikan program latihan yang berbeda dari pelatih sebelumnya.