x

Dikalahkan AC Milan, Massimiliano Allegri Sebut Juventus Punya Masalah Mental

Minggu, 9 Oktober 2022 04:26 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Isman Fadil
Pelatih klub pesaing Liga Italia (Serie A) Juventus, Massimiliano Allegri, sebut timnya punya masalah mental setelah dikalahkan oleh AC Milan.

INDOSPORT.COM – Pelatih klub pesaing Liga Italia (Serie A) Juventus, Massimiliano Allegri, sebut timnya punya masalah mental setelah dikalahkan oleh AC Milan.

Seperti yang diketahui, Juventus harus menanggung malu saat bertandang ke markas AC Milan setelah dikalahkan dengan skor 2-0.

Baca Juga

Bermain di kandang sendiri, AC Milan pun langsung tancap gas dan tak memberikan ruang sedikitpun untuk Juventus melakukan serangan.

Di menit ke 45+1, AC Milan berhasil membuka keunggulan mereka atas Juventus melalui gol yang dicetak oleh Fikayo Tomori. 

Berawal dari umpan yang diberikan oleh Olivier Giroud, Fikayo Tomori pun berhasil melepaskan tendangan yang tak mampu dihalau oleh kiper Juventus, Wojciech Szczsesny.

Baca Juga

Di babak kedua, Brahim Diaz berhasil membuat AC Milan memperlebar keunggulan atas Juventus dengan skor 2-0. 

Brahim Diaz yang sukses memanfaatkan kesalahan Dusan Vlahovic pun langsung berlari dan melepaskan tendangan yang membuat Wojciech Szczesny harus memungut bola dari jala gawangnya. 

Berkat hasil ini, AC Milam berhasil merangkak naik ke posisi ketiga klasemen sementara Liga Italia dengan menorehkan 20 poin.

Baca Juga

Sementara Juventus harus rela berada di posisi ke-9 klasemen sementara dengan menorehkan 13 poin dari 9 laga yang telah dijalani sejauh ini. 

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, pun mengungkapkan alasan dibalik kekalahan Juventus atas AC Milan di San Siro. 


1. Dalih Massimiliano Allegri Saat Juventus Dikalahkan AC Milan

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Foto: REUTERS/Massimo Pinca.

Dua rekor kemenangan Juventus pun harus terhenti setelah dikalahkan oleh AC Milan pada laga yang digelar pada Sabtu, (08/10/22).

Sejatinya, Juventus memiliki beberapa peluang selang beberapa menit dimulainya babak pertama, namun entah mengapa hingga akhirnya AC Milan tampil mendominasi jalannya pertandingan. 

Baca Juga

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, pun mengungkapkan alasan dibalik memburuknya penampilan Juventus saat dikalahkan oleh AC Milan.

Menurut Massimiliano Allegri, skuadnya melakukan taktik yang salah setelah 20 menit pertandingan berlangsung dengan memainkan bola ke belakang. 

Selain tu, Massimiliano Allegri beranggapan jika saat ini skuad Juventus memiliki masalah mental yang membuat Juventus kini berada dalam periode yang tak konsisten. 

Baca Juga

“Setelah pertandingan malam ini, tida banyak yang bisa dikatakan, kami memiliki periode yang tidak konsisten,” kata pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, dikutip dari wawancara pasca laga dengan DAZN (via Calciomercato).

“Meskipun kami telah keluar dari periode negatif, tetapi malam ini kamu jatuh lagi. 20 menit pertama berjalan dengan baik, kemudian kami bermain mundur dan kami tidak menciptakan peluang lagi,” tuturnya.

“Kami melakukan banyak kesalahan di level teknis, jadi wajar kami membayarnya. Saya pikir juga ada kondisi psikologis, saat ini tidaklah mudah, karena Anda mendapatkan dua hasil bagus, lalu salah satu (buruk),” lanjutnya.

Baca Juga

Massimiliano Allegri mengaku jika dirinya akan mengevaluasi hal ini dan menyiapkan pertandingan selanjutnya saat menghadapi Maccabi Haifa. 

“Pada hari Selasa, kami harus bermain melawan Maccabi Haifa dengan kekuatan mental dan memenangkan pertandingan,” pungkasnya. 


2. Dybala Bongkar Borok Massimiliano Allegri

Di sisi lain, pemain bintang Liga Italia (Serie A), Paulo Dybala, mengungkapkan borok pelatih tim Juventus, Massimiliano Allegri saat masih berseragam putih hitam. REUTERS/Alberto Lingria

Di sisi lain, pemain bintang Liga Italia (Serie A), Paulo Dybala, mengungkapkan borok pelatih tim Juventus, Massimiliano Allegri saat masih berseragam putih hitam. 

Paulo Dybala juga menjelaskan tentang perbedaan cara pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, dan Jose Mourinho dalam menangani para pemain.

Hal tersebut diungkapkan oleh Paulo Dybala setelah menjalani laga melawan Real Betis pada Jumat (07/10/22) dalam ajang Liga Europa 2022/23. 

Melansir dari Football Italia, Paulo Dybala menjelaskan bahwa hubungannya dengan Jose Mourinho lebih baik daripada saat bersama Massimiliano Allegri. 

Pasalnya, Dybala dan Massimiliano Allegri kerap kedapatan bentrok dalam beberapa kesempatan, terkait dengan keadaan yang terjadi di lapangan. 

Baca selengkapnya: Paulo Dybala Bongkar Borok Massimiliano Allegri saat Masih Berseragam Juventus

Serie A ItaliaAC MilanJuventusMassimiliano AllegriLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini