x

Digebuk Turki, Shin Tae-yong Bongkar Kelemahan Timnas Indonesia U-20

Kamis, 27 Oktober 2022 20:30 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Pertandingan antara Timnas Indonesia U-20 vs Turki U-20. (Foto: PSSI)

INDOSPORT.COM – Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, membongkar kelemahan tim asuhannya ketika kalah saat kalah uji coba melawan Turki.

Timnas Indonesia U-20 harus tunduk atas Turki dengan skor tipis 2-1 ketika melakukan pemusatan latihan di negeri kawasan Eurasia itu.

Baca Juga

Telah diketahui, Shin Tae-yong memboyong skuad Garuda muda pemusatan latihan di Turki sejak tanggal 16 Oktober 2022, Marselino Ferdinan dkk akan melakoni sejumlah laga uji coba.

Pada hari Rabu (26/10/22) Timnas Indonesia melakoni uji coba melawan Turki, skuad asuhan Shin Tae-yong harus menelan pil pahit dari laga tadi malam.

Sementara itu, pemusatan latihan Timnas Indonesia di Turki dan Sapnyol akan berlangsung selama dua bulan guna mempersiapkan Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga

“Di sana, pemain harus bekerja keras, displin, fokus dan terus berupaya meningatkan kemampuan,” ungkap Shin Tae-yong, dilansir dari laman resmi PSSI.

Shin Tae-yong membawa 34 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan kali ini. Sejumlah pemain seperti Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinan, Hokky Caraka dll.

Timnas Indonesia U-20 akan berlaga di Piala Asia U-20 di Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023. Di samping itu tim asuhan Shin Tae-yong akan berlaga di ajang Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Baca Juga

Sementara itu, Timnas Indonesia tergabung di grup A bersama dengan tuan rumah Uzbekistan, Irak dan Syria. Irak sendiri menjadi lawan terberat Indonesia di grup tersebut.

Indonesia berhasil lolos ke Piala Asia U-20 2023 usai menjadi juara grup F pada ajang Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo.


1. Shin Tae-yong Bongkar Kelemahan Timnas Indonesia

Pertandingan antara Timnas Indonesia U-20 vs Turki U-20. (Foto: PSSI)

Timnas Indonesia U-20 mengakui keunggulan Turki pada laga uji coba yang digelar di Stadion Manavgat Ataturk pada Rabu (26/10/22).

Tim besutan Shin Tae-yong itu harus takluk dengan skor tipis 2-1. Meski gagal meraih kemenangan, performa Marselino Ferdinan dkk diakui lebih baik dari sebelumnya.

Baca Juga

Dony Tri Pamungkas mencetak gol tunggal memasuki waktu injury time. Hal ini membuat Indonesia memperkecil ketertinggalan dari tim tuan rumah.

Setelah pertandingan melawan Turki, Shin Tae-yong  mengungkapkan laga berlangsung sengit. Kekalahan atas Turki menjadi pelajaran berharga bagi Garuda muda.

Pertandingan melawan Turki menjadi sedikit gambaran calon lawan dari Eropa yang bisa saja menjadi lawan timnas Indonesia di Piala Dunia U-20.

Baca Juga

“Memang kami kalah 1-2 dari Turki. Di babak pertama kami bermain cukup baik dan ini memang pertandingan adaptasi melawan tim Eropa,” kata Shin Tae-yong, dilasir dari laman resmi PSSI.

“Di pertandingan ini memang beberapa pemain dapat menit bermain,” tambahnya.

Pelatih asal Korea Selatan mengungkapkan masih banyak kekurangan dari tim. Lini depan Garuda muda dinilai kurang tajam dan barisan pertahanan sering kecolongan.

Baca Juga

“Masalah memang dari penyerangan dan memang ada counter attack dari lawan yang harusnya kami antisipasi dengan baik,” ungkap Shin Tae-yong.

Untuk laga uji coba selanjutnya, Timnas Indonesia U-20 akan menjalani dua kali pertandingan melawan Moldova pada tanggal 1 dan 4 November mendatang.

Sumber: PSSI

PSSITurkiTimnas IndonesiaBola InternasionalBerita Timnas IndonesiaShin Tae-yongTimnas Indonesia U-20

Berita Terkini