Mengenang para Peramal Piala Dunia: Dari Gurita hingga Kucing
INDOSPORT.COM – Berikut para peramal terkenal yang hadir menjelang Piala Dunia, dimana ada seekor gajah hingga seekor kucing.
Piala Dunia 2022 Qatar tinggal sebulan lagi untuk dimulai. Para tim yang sudah dipastikan lolos akan saling berduel demi memperebutkan gelar juara dunia.
Pada 2018 yang lalu saat gelaran Piala Dunia digelar di Rusia, Prancis berhasil keluar sebagai juaranya dengan mengalahkan Kroasia di partai final.
Kini, menjelang turnamen Piala Dunia berbagai kilas balik pun muncul demi mengenang apa saja yang terjadi di ajang yang digelar empat tahun sekali tersebut.
Kilas balik tersebut tak hanya datang dari berbagai momen yang berada di dalam lapangan hijau saja, akan tetapi juga hal-hal di luarnya.
Salah satunya yang paling menarik adalah para peramal yang kerap menghiasi prediksi tentang nasib tim yang akan bertanding di Piala Dunia.
Menariknya dari hal titu adalah para peramal tersebut bahkan tak hanya dilakukan oleh manusia, akan tetapi juga hewan.
Dalam beberapa gelaran Piala Dunia sebelumnya, banyak sekali para peramal bersosok binatang muncul, dan yang paling terkenal adalah Paul Si Gurita.
Tak hanya menyoal prediksi siapa lawan siapa yang akan menang dalam satu pertandingan, para peramal di Piala Dunia tersebut juga turut membocorkan siapa yang diprediksi akan menjadi jawaranya.
Berikut INDOSPORT rangkumkan para peramal yang pernah hadir di dalam gelaran Piala Dunia. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.
1. 5. Gurita (Paul)
Pada gelaran Piala Dunia 2010 yang lalu, para penggemar sepak bola di dunia pasti tidak asing dengan nama Paul ini.
Namun, uniknya, sosok Paul yang dimaksud tersebut adalah seekor gurita. Saat itu, Paul kerap menjadi andalan dalam memprediksi siapa pemenang di pertandingan Piala Dunia.
Paul yang berada di dalam sebuah kota akuarium dihadapkan pada dua pilihan kotak dan ditandai dua buah bendera dari tim yang akan bertanding.
Pada gelaran Piala Dunia 2010 tersebut, ajaibnya Paul Si Gurita berhasil memprediksi delapan pertandingan secara benar.
Akan tetapi nahas, pada Oktober 2010 Paul yang telah berjasa memprediksi pemenang pertandingan Piala Dunia harus mati.
4. Burung Falcon (Farah)
Sosok peramal ulung tampaknya tak hanya hadir pada Paul Si Gurita saja. Pada gelaran Piala Dunia 2018 yang lalu, sosok lain juga mengemuka.
Sosok tersebut adalah seekor burung Falcon yang diberi nama Farah. Jika Paul memilih diantara dua kotak, maka Farah dihadapkan pada dua pilihan lewat dua tongkat estafet.
Akan tetapi, prediksi Farah di semifinal salah. Kala itu Farah memilih untuk mendarat di bendera Belgia, tetapi hasil pertandingan mengatakan Prancis yang menang.
3. Gajah (Nelly)
Tak mau kalah dari Paul si Gurita yang hadir di gelaran Piala Dunia 2010, empat tahun kemudian di Piala Dunia 2014, peramal bernama Nelly pun muncul.
Sosok Nelly adalah seekor gajah yang berasal dari Jerman. Metode yang diperlihatkan gajah Nelly yakni dengan menendang bola ke arah gawang yang telah ditandai bendera tim yang akan bertanding.
2. 2. Kura-kura (Cabecao)
Masih di gelaran yang sama, yakni di Piala Dunia 2014, sosok peramal lain muncul menemani si gajah yang bernama Nelly tadi.
Namanya adalah Cabecao. Cabecao merupakan sosok peramal yang berwujud kura-kura. Ia meramal laga pembuka Piala Dunia 2014 kala itu.
Cabecao melakukan ramalannya dengan memakan ikan yang berada di bawah bendera Brasil atau Kroasia. Ajaibnya, ramalan Cabecao ternyata tepat.
Sang kura-kura ternyata memilih ikan yang berada di bawah bendera Brasil dan kala itu Tim Samba unggul dengan skor 3-1 atas Kroasia.
1. Kucing (Achilles)
Siapa sangka, sosok kucing yang biasanya selalu hilir mudik di jalanan bahkan menjadi hewan peliharaan ternyata mampu meramal.
Ya, kucing tersebut adalah Achilles. Sosok kucing yang muncul menjadi peramal dalam gelaran Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia.
Metode yang dilakukan Achilles terbilang unik, yakni dengan diberikan dua mangkuk makanan dengan isi yang sama dengan bendera dua negara yang bertanding.
Kala itu, Achilles meramal pertandingan pembuka antara Rusia melawan Arab Saudi. Lagi-lagi, kucing Achilles sukses melakukan tugasnya.
Ramalannya benar. Achilles memilih mangkung yang ditancapkan bendera Rusia. Kala itu, tim Rusia juga berhasil menang atas Arab Saudi dengan skor, 4-0 di Piala Dunia.