x

Piala Dunia 2022: Penjaga Gawang Inggris Pernah Berkamuflase Jadi Ter Stegen

Minggu, 20 November 2022 03:58 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Penjaga gawang tim nasional Inggris, Aaron Ramsdale, membuat pernyataan yang mengejutkan, jelang Piala Dunia 2022.

INDOSPORT.COM – Penjaga gawang tim nasional Inggris yakni Aaron Ramsdale membuat pernyataan yang mengejutkan jelang bergulirnya Piala Dunia 2022 Qatar.

Pasalnya, Aaron Ramsdale mengaku pernah berkamuflase menjadi penjaga gawang andalan Timnas Jerman, Marc Andre ter Stegen.

Hal tersebut terjadi dalam sesi latihan yang dijalani oleh para pemain Inggris, kala melakukan persiapan melawan Jerman pada babak 16 besar Euro 2020 lalu

Melansir dari The Telegraph, pada saat itu Timnas Inggris ditantang oleh Jerman setelah keduanya sama lolos menjadi juara dalam babak penyisihan grup.

Pelatih Inggris, Gareth Southgate lantas melakukan simulasi latihan babak adu penalti. Mengingat, Jerman juga merupakan tim kuat kandidat juara Euro 2020.

Baca Juga

Keadaan itu membuat Ramsdale lantas disarankan meniru gaya Marc Andre ter Stegen, untuk memberikan nuansa kepada rekannya seolah-olah latihan tersebut adalah pertandingan yang sebenarnya.

“Ada kalanya mereka (para pelatih) akan membuat kami bersikap seperti kiper lawan, Saya ingat pada latihan terakhir ketika kami melawan Jerman dan Harry (Kane) mencetak gol dari titik penalti.”

Baca Juga

“Sehari sebelumnya saya berada di gawang dan mencoba melakukan apa yang biasa dilakukan oleh Marc Andre ter Stegen di bawah mistar gawang,” ujar Aaron Ramsdale.

“Dia (Ter Stegen) menukik rendah dan Harry membidik bola ke sudut gawang, dan itu muncul dalam permainan (Inggris vs Jerman),” tambahnya.

Selain itu, Aaron Ramsdale juga memberikan dukungan kepada rekan setimnya di Arsenal, Bukayo Saka, untuk menjadi eksekutor penalti Timnas Inggris pada Piala Dunia 2022.

Baca Juga

1. Ramsdale Dukung Saka

Selebrasi Bukayo Saka saat laga Liga Inggris antara Arsenal vs Liverpool

Meski Bukayo Saka termasuk dalam salah satu pemain Inggris yang gagal menuntaskan tugasnya menjadi eksekutor penalti, pada final Euro 2020, melawan Italia.

Mengingat pada saat itu Bukayo Saka, Marcus Rashford, dan Jadon Sancho, yang dipercaya oleh Gareth Southgate mengambil tendangan dalam babak adu penalty, justru gagal mencetak gol.

Mengingat, setelah bermain imbang 1-1, di waktu normal plus babak extra time. The Three Lions harus mengakui keunggulan Italia dengan kedudukan 3-2.

Namun, Ramsdale percaya Bukayo Saka sudah belajar banyak dari pengalaman buruknya pada partai puncak Euro 2020 lalu.

Bahkan, Aaron Ramsdale mendukung penuh Saka untuk dijadikan sebagai salah satu eksekutor Timnas dalam babak adu penalti pada Piala Dunia 2022.

Baca Juga

“Saya pikir dia (Bukayo Saka) telah menyadari itu hanya kesalahan yang terjadi (pada saat Euro 2020 saja),” ungkap Aaron Ramsdale dikutip dari The Telegraph.

“Dan jika (Saka) kembali dipilih menjadi eksekutor penalty, dia tidak akan menghindar dari itu, karena dia adalah tipe orang seperti itu.”

Baca Juga

“Dia tahu perasaannya sekarang dan, mudah-mudahan, lain kali bisa menuntaskan tugasnya untuk menjebol gawang lawannya,” terang Ramsdale.

Menurut penjaga gawang Arsenal tersebut, saat ini para pemain Inggris juga tetap melakukan simulasi babak adu penalti dalam sesi latihan.

Kendati demikian, Aaron Ramsdale menjelaskan bahwa penjaga gawang The Three Lions kurang diberi peran. Pasalnya para penggawa Inggris melakukan tendangan penalti ke gawang yang kosong.

Baca Juga

Sumber: The Telegraph

Piala DuniaMarc-Andre ter StegenPiala Dunia 2022Timnas InggrisAaron RamsdaleUpdate Piala Dunia 2022

Berita Terkini