x

Gila! Jadi Wonderkid di Piala Dunia, Kylian Mbappe Baru Tunjukkan 50 Persen Kemampuan

Senin, 21 November 2022 16:47 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
Penyerang Timnas Prancis di Piala Dunia 2022, Kylian Mbappe.

INDOSPORT.COM – Bomber Timnas Prancis, Kylian Mbappe, bikin semua orang takjub. Sebab sang wonderkid baru memperlihatkan 50 persen kemampuannya jelang Piala Dunia 2022.

Sebelum Piala Dunia 2022 dimulai, sudah beredar pernyataan yang mana eks pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Mauricio Pochettino, menginginkan Kylian Mbappe untuk hengkang dari PSG.

Hal itu diutarakan oleh eks manajer Tottenham Hotspur agar pemain berusia 23 tahun itu dapat terus mengembangkan kemampuannya.

Pochettino paham betul apa yang harus dilakukan Mbappe mengingat mereka pernah bekerja sama selama satu setengah tahun dari Januari 2021 hingga Juli 2022.

Selain itu, dilansir dari El Pais, Pochettino juga menganggap bahwa Kylian Mbappe tengah berada dalam fase menemukan jati dirinya.

Baca Juga

Pelatih berkebangsaan Argentina itu bahkan mengaku ingin menyaksikan versi terbaik dari permainan Kylian Mbappe jika keluar dari PSG.

“Dia berada di jalur yang menanjak dan mulai sekarang kita harus melihat versi terbaik dari (Kylian) Mbappe dengan rekor yang lebih baik lagi,” tutur Mauricio Pochettino.

Baca Juga

“Evolusi sering terjadi dengan meninggalkan zona nyaman. Pembaruan PSG bagus untuk klub dan para penggemarnya. Namun, dia harus memikirkan untuk meninggalkan zona nyamannya di masa depan.”

Lebih mengejutkannya lagi, bomber Timnas Prancis, Kylian Mbappe, nyatanya disebut baru mengeluarkan 50 persen kemampuannya saja jelang Piala Dunia 2022.

Baca Juga

1. Kemampuan Kylian Mbappe Masih Dapat Berkembang

Kylian Mbappe mencetak gol keempat Prancis ke gawang Kroasia.

Prancis bakal memulai langkahnya mempertahankan gelar juara Piala Dunia edisi lalu dengan melawan Australia pada Selasa (22/11/2022) nanti.

Meskipun tanpa Karim Benzema yang baru saja diterpa cedera paha, garda terdepan Timnas Prancis tetap saja merupakan salah satu tim paling menakutkan sebab masih dihuni oleh Kylian Mbappe.

Layaknya Lionel Messi dan Neymar di Paris Saint-Germain, Mbappe menjalani musim yang ciamik bersama Les Parisiens yang mana sang pemain telah melesatkan 12 gol di Liga Prancis dan tujuh gol di Liga Champions.

Namun, PSG percaya dia bisa menawarkan lebih banyak lagi. Setidaknya itulah yang diyakini oleh Luis Campos, penasihat PSG.

Kendatipun tampil begitu menggelegar, Campos sendiri bahkan menyebut Kylian Mbappe belum mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya.

Baca Juga

“Potensi Mbappe masih dalam tahap 40 atau 50 persen,” tandas Campos, "sehingga saya memberi tahunya setiap hari bahwa dia masih bisa (bermain) lebih dahsyat lagi karena dia masih berkembang."

"Ada kecepatan pematangan yang berarti tidak semua orang berkembang dengan kecepatan yang sama," kata Campos.

Baca Juga

Selain itu, Luis Campos juga mengakui bahwa Kylian Mbappe sudah menunjukkan bakat yang luar biasa, bahkan di usianya yang masih belia saat itu.

"Mbappe saat berusia 16 (tahun) sudah sangat berkembang di semua level. Secara fisik, dia sangat kuat dan memahami permainan layaknya pemain berusia 26 tahun."

Artikel ini disponsori oleh AICE Official Ice Cream untuk FIFA World Cup Qatar 2022.

Baca Juga

Sumber: Marca

PrancisParis Saint-GermainPiala Dunia 2022Tim Nasional PrancisKylian MbappeUpdate Piala Dunia 2022

Berita Terkini