Singgung Kepergian Cristiano Ronaldo dari Manchester United, Ferdinand Jilat Ludah Sendiri
INDOSPORT.COM – Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menjilat ludahnya sendiri, terkait dengan kepergian Cristiano Ronaldo dari Old Trafford.
Pasalnya, Rio Ferdinand juga tidak bisa berbuat banyak untuk mempertahankan sang mega bintang, Cristiano Ronaldo, di kota pelabuhan.
Selain itu, Rio Ferdinand juga menyebutkan jika situasi yang dialami antara Cristiano Ronaldo dengan Manchester United sebagai bom waktu.
Melansir dari BBC, Ferdinand mengatakan bahwa ada detalil yang tidak dilakukan oleh kedua belah pihak, pada saat tanda kontrak Agustus lalu.
Selain itu, eks bek tangguh The Red Devils tersebut tidak hanya menngkritik Manchester United, tetapi juga bersikap kritis terhadap Ronaldo.
Meski Rio Ferdinand juga tidak dapat memungkiri bahwa pemain asal Portugal tersebut merasa tertekan di Manchester United.
Namun, dirinya juga menanganggap ada hal yang tidak dilakukan pada detail kesepakatan yang ditandangani oleh CR7 dengan Manchester United.
“Ketika dia menyebutkan pada bulan Agustus dia akan mengungkapkan beberapa detail di balik layar, ini hampir seperti bom waktu,” beber Rio Ferdinand.
“Saya pikir dia merasa terpojok, dalam pikirannya sendiri, dan dia melakukan apa yang dia lakukan [wawancara] untuk mendapatkan hasil ini,”
Pernyataan tersebut sangat berbeda dengan apa yang diungkapkan oleh Rio Ferdinand sebelum Cristiano Ronaldo pergi meninggalkan Manchester United.
1. Ferdinand Tidak Konsisten
Rio Ferdinand pernah membela Manchester United, selama beberapa tahun terakhir era kepelatihan Sir Alex Ferguson.
Sebelumnya Rio Ferdinand mengecam perlakuan Erik ten Hag kepada Cristiano Ronaldo, karena sang pelatih lebih banyak menempatkan sang pemain di bangku cadangan.
Menurut Ferdinand, hal tersebut tidak pantas dilakukan oleh Ten Hag terhadap salah satu pemain bintang Setan Merah, Ronaldo.
Mengingat, sang pelatih lebih sering mencadangkan Cristiano Ronaldo, alih-alih menempatkannya di starting XI pada laga-laga resmi.
Bahkan, Rio Ferdinand juga akan sangat marah dengan Erik ten Hag, jika dirinya berada di poisi pemain kelahiran Funchal pada 5 Februari 1998 tersebut.
Selain itu, menurut pandangan Rio Ferdinand, Manchester United dan Cristiano Ronaldo tidak dapat menyelesaikan masalah dengan baik-baik.
Tak hanya itu, pria berpaspor Inggris tersebut meminta petinggi Manchester United, termasuk Erik ten Hag, untuk mengistimewakan Cristiano Ronaldo.
Kendati demikian, saat ini Rio Ferdinand justru menyampaikan pendapat yang berbeda terkait kepergian Cristiano Ronaldo.
“Dia menempatkan klub pada posisi di mana itu adalah situasi yang tidak dapat ditahan. Apakah itu ditangani dengan sempurna?” ujar Ferdinand dikutip dari BBC.
“Saya pikir, dari kedua belah pihak, tidak. Tetapi jika Anda melihat pada akhir pertandingan, mereka sampai di mana dia dan klub, melalui mata manajer, ingin mencapai.”
Sumber: BBC