Termasuk Antoine Griezmann, 3 Pemain yang Tampil Lebih Bagus di Timnas Ketimbang Klub

INDOSPORT.COM – Berikut adalah 3 pemain sepak bola Piala Dunia yang karirnya lebih gemilang di level timnas daripada bersama klubnya, salah satunya adalah pemain Prancis, Antoine Griezmann.
Banyak pesepak bola di dunia yang memiliki karier fantastis di level klub maupun tim nasional. Namun, ada juga pemain yang karier sepak bolanya justru jomplang.
Dalam situasi tersebut, banyak alasan yang setidaknya menyebabkan seorang pemain sepak bola merasa jomplang di level klub dengan timnas.
Pada level klub, pemain sepak bola tersebut bisa saja kalah bersaing di level klub atau tidak memiliki dukungan dari pemain lainnya.
Namun, ada juga para pemain yang hanya menonjol saat berada di level timnas karena kualitas negara dan klubnya tidak berada di level yang sama.
Sebut saja mantan pemain Timnas Jepang, Keisuke Honda. Honda sendiri saat masih aktif bermain begitu diagung-agungkan ketika berada di level timnas.
Akan tetapi, di level klub dirinya begitu melempem. Pernah bermain untuk CSKA Moskow, AC Milan hingga Vitesse Arnhem, penampilan Honda tak sebaik saat bersama Samurai Biru, julukan Timnas Jepang.
Saat masih aktif menjadi pemain dahulu, dirinya begitu tajam dengan mampu mencatatkan 37 gol dari 98 penampilannya di level timnas.
Dalam beberapa waktu belakangan ini, situasi serupa muncul kembali dan menimpa para pemain sepak bola dunia.
Lantas, siapa sajakah pemain yang tampil lebih bagus di level timnas dibanding saat di klub? Berikut ulasannya.
1. Harry Maguire
Pemain pertama yang setidaknya begitu moncer di level timnas dibandingkan saat membela klubnya sendiri adalah Harry Maguire.
Bersama Manchester United, Harry Maguire kerap tidak menunjukkan performa yang mengesankan di atas lapangan hijau.
Maguire justru lebih menonjol saat berseragam Timnas Inggris sejauh ini. Bahkan dirinya begitu mendapat kepercayaan dari sang pelatih, Gareth Southgate atas performa yang ia tunjukkan.
Tak hanya piawai dalam bertahan, dalam laga perdana Piala Dunia 2022 yang lalu, Maguire bahkan turut memberikan assist bagi gol kedua Timnas Inggris saat menghadapi Iran.
Kemudian, pada laga kedua saat melawan Amerika Serikat, Maguire terlihat juga begitu kokoh dalam mengawal lini pertahanan The Three Lions.
Mirror bahkan sampai memberikan nilai 8 atas penampilannya saat melawan Amerika Serikat tersebut yang menandakan bahwa dirinya memang tengah bermain bagus.
Penampilan itu jelas berbeda dengan apa yang ia pertontonkan selama ini di level klub bersama Manchester United.
Cristiano Ronaldo
Jika melihat satu musim belakangan ini, penampilan Cristiano Ronaldo saat membela Manchester United tidak begitu menunjukkan ketajaman berarti.
Pemain yang saat ini telah berusia 37 tahun tersebut beberapa kali berada di bawah performa terbaiknya saat Setan Merah berada dalam asuhan Ralf Ragnick hingga Erik ten Hag.
Namun, hal berbeda justru ia tunjukkan saat membela Timnas Portugal sejauh ini. Dirinya justru bisa lebih mengeluarkan performa terbaiknya saat bermain bersama Selecao das Quinas.
2. Griezmann Mengesankan Bersama Prancis
Bahkan, pemain yang mendapat julukan CR7 tersebut pada laga awal Piala Dunia 2022 lalu mampu memberikan kontribusi dalam kemenangan negaranya atas Ghana dengan memberikan banyak ancaman peluang sepakan kaki dan kepalanya.
Puncaknya, pemain yang saat ini berstatus bebas transfer tersebut berhasil menyumbangkan satu gol dalam pertandingan teresbut.
Antoine Griezmann
Antoine Griezmann di level klub memang tengah terseok-seok setelah pada beberapa waktu lalu terikat kesepakatan aneh saat peminjamannya oleh Atletico Madrid dari Barcelona.
Kesepekatan tersebut pad aakhirnya membuat Griezmann kerap gagal bermain dalam waktu penuh di atas lapangan dan membuat performanya menurun di level klub.
Kendati begitu, di level timnas Griezmann justru berbeda. Dalam gelaran Piala Dunia 2022 bersama Prancis, kontribusi Griezmann justru sangat berarti.
Seperti saat melawan Australia di laga perdana, pergerakan dan umpan-umpan Griezmann begitu memberi arti penting dalam permainan tajam Les Bleus.
Kemudian, pada laga melawan Denmark malam tadi juga demikian. Griezmann bahkan mencatatkan 81% operan sukses.
Pemain yang saat ini telah dipermanenkan Atletico Madrid tersebut juga berhasil memenangkan 6 duel dan 4 tekel. Tak hanya itu, Antoine Griezman juga tercatat berhasil melakukan 2 intersepsi dalam pertandingan Prancis vs Denmark di Piala Dunia 2022.