x

Nilmaizar Pastikan Dewa United Siap Fisik dan Mental Hadapi Persik Kediri

Sabtu, 17 Desember 2022 13:25 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Dewa United, Nilmaizar, memastikan anak asuhnya sudah siap untuk menghadapi Persik Kediri pada pertandingan pekan 15 Liga 1 2022-2023. (Foto: Dewa United)

INDOSPORT.COM - Pelatih Dewa United, Nilmaizar, memastikan anak asuhnya sudah siap untuk menghadapi Persik Kediri pada pertandingan pekan 15 Liga 1 2022-2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (17/12/22).

Menurut Nilmaizar, menjelang pertandingan tersebut, tim berjuluk Tangsel Warrior ini sudah mempersiapkan segala sesuatunya mulai dari fisik hingga mental.

"Insya Allah Dewa United secara fisik, teknik dan taktik dan mental insya Allah sudah siap untuk menghadapi Persik Kediri di pertandingan besok," ucap Nilmaizar saat konferensi pers menjelang pertandingan, Jumat (16/12/22).

Selain itu, pada pertandingan menghadapi Persik Kediri, Dewa United dipastikan bisa menurunkan skuat terbaiknya. Pasalnya, menurut Nilmaizar hingga saat ini tidak ada pemainnya yang mengalami cedera.

Selain itu, untuk pertandingan pekan ke-15 kompetisi Liga 1 2022-2023, anak asuhnya tidak ada yang mendapat akumulasi kartu. Sehingga, pada laga nanti dia bisa menurunkan komposisi terbaiknya.

Baca Juga

"Seluruh pemain dalam keadaan sehat walafiat tidak ada yang akumulasi kartu kuning, mudah-mudahan Allah memberkati Dewa United dan kita bisa mendapatkan hasil yang maksimal untuk pertandingan besok," jelas Nilmaizar.

Nilmaizar mengaku, sudah melakukan evaluasi mengenai penampilan anak asuhnya. Pasalnya di laga sebelumnya, saat menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1 2022-2023 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (14/12/22), pasukannya masih memiliki kekurangan.

Baca Juga

Sebagai informasi, pada pertandingan menghadapi Persib, Dewa United harus puas berbagi angka, setelah skor berakhir imbang 1-1. Padahal, di babak pertama, Tangsel Warrior mampu unggul lebih dulu 1-0 melalui gol bunuh diri Achmad Jufriyanto.

"Pasti sudah evaluasi, setelah pertandingan lawan Persib Bandung, dan ada beberapa bahan yang kita anggap positif dan ada juga yang negatif," ucap Nilmaizar.

Selain itu, menjelang pertandingan Nilmaizar sudah memelajari kekuatan tim berjuluk Macan Putih, sehingga diharapkan pada laga nanti anak asuhnya bisa mengantisipasi permainan lawan.

"Tapi secara umum kita sudah bisa dan mengetahui kelemahan kita dan kita siap untuk menghadapi Persik Kediri dan kita juga sudah mempelajari kekuatan Persik," jelasnya.

Baca Juga

1. Tim Siap Tempur

Prediksi pertandingan antara Persik Kediri vs Dewa United (BRI Liga 1).

Kesiapan Dewa United untuk menghadapi Persik Kediri, disampaikan juga oleh kapten tim Tangsel Warrior, Rangga Muslim. Menurutnya, sejauh ini kondisi pemain dalam keadaan bugar.

Sehingga, gelandang Dewa United ini memastikan timnya sudah siap untuk menghadapi Persik Kediri pada pertandingan pekan ke-15 kompetisi Liga 1 2022-2023.

"Mungkin dari pemain Alhamdulillah kami dalam keadaan cukup baik dan kami siap untuk pertandingan besok," ungkap Rangga Muslim saat konferensi pers menjelang pertandingan, Jumat (16/12/22).

Mengenai kekuatan tim Macan Putih, Rangga Muslim menilai Persik Kediri merupakan salah satu tim yang dihuni banyak pemain berkualitas, walaupun secara posisi mereka saat ini berada di papan bawah klasemen Liga 1 2022-2023.

Sehingga, pada pertandingan nantinya dia bersama rekan-rekannya akan mewaspadai seluruh pemain Persik Kediri, pasalnya mereka pasti memiliki motivasi untuk bangkit dan mengamankan poin penuh.

Baca Juga

"Mungkin kalau pemain, Persik Kediri diisi oleh pemain-pemain yang bagus, ada Renan Silva, secara keseluruhan kami mewaspadai semuanya, karena dianggap berbahaya, mudah-mudahan besok mendapatkan hasil maksimal," ungkapnya.

Selain itu, menjelang pertandingan tersebut, Rangga Muslim mewakili rekan-rekannya di tim Dewa United, meminta doa dan dukungan kepada suporter, agar pada laga nanti bisa meraih hasil maksimal.

Baca Juga

"Untuk suporter, terus memberikan dukungan yang positif buat kami agar kami selalu meraih hasil maksimal di setiap pertandingan," harap Rangga Muslim.

Dewa United sendiri, sebelumnya pekan ke-15 kompetisi Liga 1 2022-2023, bermain imbang dengan Persib Bandung 1-1. Sedangkan Persik, sebelumnya bermain imbang dengan Persebaya Surabaya 1-1.

Baca Juga
NilmaizarPersik KediriLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Dewa United FC

Berita Terkini