'Singgung' Ronaldo, Legenda Man United Sebut Messi GOAT meski Gagal Juara Piala Dunia 2022
INDOSPORT.COM – Sentil Cristiano Ronaldo, Patrice Evra sebut Lionel Messi berstatus GOAT meskipun gagal menangi Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina.
Perdebatan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi mengenai siapa GOAT sesungguhnya pasti tidak akan menemui ujungnya karena keduanya sama-sama hebat dengan caranya sendiri.
Meskipun demikian, dua megabintang tersebut mengalamani nasib berbeda di Piala Dunia 2022 yang dihelat di Qatar saat ini.
Ronaldo, yang kini berusia 37 tahun, justru tampil melempem di setiap laga Timnas Portugal. Eks pemain Manchester United ini hanya mencetak sebiji gol dari titik putih saja kala melawan Ghana.
Ya, CR7 menjadi starter di tiga laga awal A Selecao di Piala Dunia 2022, tetapi sang megabintang tidak bisa memberikan kontribusi berarti bagi timnya.
Hingga pada akhirnya, pelatih Timnas Portugal berani menepikan Ronaldo di laga 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Swiss hingga akhirnya A Selecao sukses pesta gol 6-1.
Sayangnya, harapan Ronaldo untuk menjuarai Piala Dunia 2022 harus pupus di tangan Maroko di 8 besar setelah tumbang 1-0.
Nasib Cristiano Ronaldo berbeda dengan Lionel Messi yang mana pria berusia 35 tahun ini sudah mencapai babak final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis.
Sementara itu, Patrice Evra sempat ‘menyinggung’ Ronaldo dan menyebut Lionel Messi sudah GOAT sekalipun gagal memenangi Piala Dunia 2022.
1. Evra Sebut Ronaldo dan Messi Pemain Terhebat
Lionel Messi bersama Timnas Argentina sebelumnya sempat gagal menjuarai Piala Dunia 2014 lalu setelah dibekuk Timnas Jerman dengan skor 1-0.
Setelah delapan tahun berlalu, Lionel Messi bakal menggunakan kesempatan terakhirnya untuk menjuarai Piala Dunia 2022 ini sehingga dirinya bisa dianggap sebagai salah satu pemain terhebat.
Akan tetapi, mantan bintang Timnas Prancis, Patrice Evra, mengatakan tidak demikian dengan menyebut Messi sudahlah salah satu pemain terbaik bahkan jika gagal menjuarai Piala Dunia.
Selain itu, Patrice Evra juga ‘menyinggung’ Cristiano Ronaldo dengan mengatakan sang megabintang juga merupakan pemain terbaik sejajar dengan Messi.
“Messi dan Ronaldo, mereka sudah jadi (pemain) terbaik, kata Evra, “Saya pikir ini untuk pemain Argentina untuk menempatkannya di level yang sama dengan Diego Maradona.”
“Namun, bahkan sekalipun mereka mengatakan Messi (tidak punya) rekor ciamik dengan Timnas Argentina, dia sudah memainkan enam final dengan mereka.”
“Jadi, perdebatannya bukanlah Messi jadi (pemain) terhebat (sebab) dia sudah jadi yang terhebat, tetapi bagi orang-orang Argentina untuk menempatkannya di level yang sama dengan Diego Armando Maradona.”
Perkataan Patrice Evra ada benarnya benar ketika menyatakan bahwa untuk berada di level yang sama dengan Diego Maradona, Lionel Messi membutuhkan trofi Piala Dunia di resumenya.
Lionel Messi berpeluang melengkapi CV tersebut dengan menjuarai Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina yang mana La Albiceleste terakhir kali memenangi ajang empat tahunan itu pada tahun 1986.
Laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis nantinya bakal digelar pada hari Minggu (18/12/2022) pukul 22:00 WIB di Lusail Stadium.
Sumber: PSG Talk