Meski Rival Abadi, Legenda Brasil Pilih Argentina ketimbang Prancis di Final Piala Dunia 2022
INDOSPORT.COM – Meskipun kerap menjadi rival, legenda timnas Brasil, Gilberto Silva, menyebut Argentina akan mengalahkan Prancis di final Piala Dunia 2022.
Argentina vs Prancis menjadi laga yang akan disaksikan para penggemar sepak bola dunia dalam final Piala Dunia 2022.
Laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis akan digelar di Lusail Stadium pada hari Minggu (18/12/22).
Seperti diketahui, Argentina menjadi tim kuat yang lolos ke partai puncak meskipun dikalahkan oleh Arab Saudi di partai perdana.
Hanya saja, Tim Tango mampu memperbaiki penampilan dan mampu lolos ke babak final Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Kroasia dengan skor 3-0.
Begitu pun Prancis yang tak diisi oleh beberapa pemain terbaik, seperti Paul Pogba, N’golo Kante, dan Karim Benzema mampu melaju ke final usai menang dari Maroko.
Hanya saja, Les Bleus menjadi salah satu yang diunggulkan dalam final Piala Dunia 2022 kali ini karena mereka berstatus sebagai juara bertahan.
Selain soal duel Argentina vs Prancis, laga final Piala Dunia 2022 ini menjadi duel dari dua bintang sepak bola, yaitu Lionel Messi dan Kylian Mbappe.
Lionel Messi sendiri dijagokan membawa Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022, sementara Kylian Mbappe akan meraih trofi keduanya jika menang pada pertandingan kali ini.
Hanya saja, legenda timnas Brasil, Gilberto Silva punya prediksi tersendiri terkait dengan laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis.
1. Gilberto Silva Ingin Argentina Menang Piala Dunia 2022
Memang, timnas Brasil sejak lama merupakan rival terberat dari Argentina di kompetisi tingkat regional Amerika Selatan atau CONMEBOL.
Namun, Gilberto Silva justru tak menyebut Prancis sebagai juara Piala Dunia 2022 versinya dan memilih Argentina sebagai pemenang.
Dilansir dari Firstpost, Gilberto Silva dengan yakin menyebut Argentina, meskipun sulit untuk memberikan prediksi dengan baik.
“Saya pikir Argentina akan menang, meskipun Prancis punya peluang besar. Mereka (Prancis) punya hasil bagus di pertandingan sebelumnya, tetapi saya pikir Argentina akan menang kali ini,” ujar Gilberto Silva.
Prancis sebenarnya punya peluang besar untuk meraih gelar juara dua kali beruntun untuk melengkapi apa yang didapat pada gelaran Piala Dunia 2018.
Sebelumnya, timnas Italia berhasil melakukannya di tahun 1934 dan 1938 kemudian Brasil pada tahun 1958 dan 1962.
Namun demikian, Gilberto Silva berujar bahwa untuk mempertahankan gelar juara Piala Dunia bukanlah perkara mudah.
“Seperti Anda tahu, tak hanya sekadar sulit mempertahankan gelar, tetapi untuk menang di satu pertandingan Piala Dunia saja sukar dilakukan,” ujar Gilberto.
“Prancis sebenarnya bisa melakukannya pada 1998, tetapi mereka justru gagal total di 2002. Saya yakin mereka (Prancis) akan melakukan semuanya untuk mendapatkan gelar di Piala Dunia 2022 ini,” ujar eks Arsenal itu.
Tentu saja, melihat prediksi Gilberto Silva, pertandingan Argentina vs Prancis di final Piala Dunia 2022 akan berjalan menarik.