Pilih Marc-Andre ter Stegen Jadi Kapten Barcelona, Xavi Tak Salah Pilih
INDOSPORT.COM - Xavi Hernandez nampaknya membuat keputusan yang tidak akan disesalinya saat menunjuk Marc-Andre ter Stegen sebagai kapten Barcelona.
Pengumuman ini disampaikan pihak klub jelang pertandingan Barcelona vs Espanyol yang rencananya bakal bergulir pada Sabtu (31/12/22) malam.
Sebagai informasi, sejak hengkangnya Gerard Pique beberapa waktu lalu, posisi kapten keempat Barcelona memang mengalami lowong.
Namun Xavi dan segenap jajaran di tim Blaugrana telah menemukan sosok pengganti yang tepat yaitu Marc-Andre ter Stegen.
Kiper yang satu ini, bukan pemain baru atau anak bawang di Barcelona. Ia sudah berada di klub ini sejak 2014 tanpa sekali pun berpindah hati ke klub lain.
Eksistensi dan keberadaannya sebagai pemain senior pun membuat pesepak bola asal Jerman ini layak mendapat peran penting di tim, termasuk menjadi kapten.
Selama bertahun-tahun di Barcelona, Marc-Andre ter Stegen sudah mencatatkan 346 penampilan dan mencatatkan 140 kali clean sheet.
Oleh sebab itu, kepercayaan yang diberikannya sebagai kapten pun bukan hal yang menganehkan lagi, apalagi Xavi pernah menyebut kipernya ini sebagai seorang silent reader.
Tidak banyak bersuara namun menunjukkan jiwa kepemimpinan merupakan keahilan Marc-Andre ter Stegen yang memang sudah diakui oleh orang-orang di sekitarnya.
Rekan-rekan setimnya pun mau mendengarkan perkataan sang kiper tanpa disuruh maupun diminta, yang mana jadi salah satu kualitas penting yang harus dimiliki seorang pemimpin.
1. Alasan Marc-Andre ter Stegen Cocok Jadi Kapten
Dalam sebuah kesempatan, Marc-Andre ter Stegen pun pernah menuai pujian dari Xavi terkait jiwa kepemimpinannya di skuad.
Seperti pernah diwartakan Barca Centre melalui Twitter, Xavi mendeskripsikan pemainnya tersebut sebagai sosok yang punya kepemimpinan dan kedisiplinan, berikut sangat profesional.
“Ketika dia bicara, dia bisa membuat dirinya didengar,” ucap Xavi pada bulan Agustus lalu.
“Kemudian musim lalu, tanpa harus dihargai terlebih dahulu, ia berhasil menyelamatkan kami (di pertandingan) beberapa kali,” tambah mantan pemain Barcelona dan Timnas Spanyol tersebut.
Kini ditunjuk sebagai kapten jelang laga Barcelona vs Espanyol di Liga Spanyol 2022-2023, Marc-Andre ter Stegen menyusul ketiga rekannya: Sergio Busquets, serta duo deputinya, Sergi Roberto dan Jordi Alba.
Tentu saja, para pemain yang ditunjuk sebagai kapten Barcelona memiliki kelebihan dan kualitasnya masing-masing.
Namun untuk saat ini, Sergio Busquets masih jadi yang terdepan dengan sepak terjangnya yang sudah tidak perlu diragukan lagi di Barcelona.
Sementara itu, Marc-Andre ter Stegen sudah berkali-kali diunggulkan sebagai calon kapten Barcelona bahkan sejak zaman Javier Mascherano angkat kaki dari Camp Nou.
Ia bisa menjadi deputi yang sukses karena dihormati kawan-kawannya di tim, dan laman Marca juga pernah menyebutnya sebagai sosok yang enggan membuat keributan.
Hanya saja, hal tersebut bukan berarti ia adalah pribadi yang selalu diam di segala kesempatan. Marc-Andre ter Stegen adalah tipe pemain yang tidak segan bicara jika merasa ada yang perlu dibahas.
2. Marc-Andre ter Stegen Sudah Senior di Barcelona
Marc-Andre ter Stegen bergabung dengan Barcelona pada musim 2013-2014 dari klub Liga Jerman, Borussia Monchengladbach.
Tidak tanggung-tanggung, bersama Blaugrana ia sudah menggondol banyak gelar bergengsi mulai dari LaLiga hingga Liga Champions.
Di CV-nya, ia tertulis sebagai juara empat kali LaLiga, lima kali Copa del Rey, dan masing-masing satu Supercopa de Espana, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.
Marc-Andre ter Stegen yang tergabung di skuad Timnas Jerman, sama sekali tidak turun di laga-laga Der Panzer di Piala Dunia 2022.
Setelah Timnas Jerman tersingkir cepat di Qatar, ia punya waktu yang cukup lama untuk kembali ke Barcelona.
Berdasarkan keterangan resmi dari pihak klub, pemain kelahiran Monchengladbach ini sudah terlebih dulu bergabung dengan skuad Blaugrana pada 15 Desember.
Kini kontribusinya pun akan diandalkan lagi di pertandingan Barcelona vs Espanyol nanti malam di LaLiga Spanyol.
Ia akan berada di bawah mistar gawang seperti biasanya, dibantu para rekan bek seperti Jules Kounde, Hector Bellerin, Andreas Christensen, dan Jordi Alba.
Sementara itu, Xavi dan Barcelona akan menyambut kembali kehadiran Robert Lewandowski yang belum lama ini divonis hukuman larangan bermain usai berbuat ulah di laga melawan Osasuna.
Jelang laga Barcelona vs Espanyol, Marc-Andre ter Stegen dkk saat ini bertengger di peringkat kedua dengan 37 poin di klasemen Liga Spanyol 2022-2023 - hanya terpaut satu angka dari sang pemuncak, Real Madrid.
Sumber: fcbarcelona.com, marca