x

Ogah Pedulikan Situasi Sulit Barito di Liga 1, Bali United Tak Ingin Gagal Lagi

Minggu, 5 Februari 2023 16:05 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Prio Hari Kristanto
Bali United melawan PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (20/1/23). (Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Bali United fokus penuh untuk meraih kemenangan dan ogah memikirkan situasi sulit Barito Putera di Liga 1 2022/2023. Serdadu Tridatu tak ingin gagal lagi pada laga di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (05/02/23) malam.

Bali United belum pernah menang dalam tiga pertandingan putaran kedua. Mereka mencatatkan satu kekalahan atas Persija Jakarta 2-3 dan hasil imbang kontra PSM Makassar 2-2 dan RANS Nusantara FC 4-4.

Hasil itu membuat Bali United kembali dalam sorotan. Tak sekadar gagal menang, Bali United kebobolan sembilan gol dalam tiga pertandingan.

Barito Putera kini diincar untuk menjadi tim pertama yang dikalahkan pada putaran kedua. Meski situasi Bali United tak begitu bagus, nyatanya situasi Barito Putera lebih tak bagus lagi.

Setelah kekalahan dari PSS Sleman 1-2 di Martapura, Barito Putera resmi memecat pelatih asal Brasil, Rodney Goncalves. Kini, Laskar Antasari ditangani asisten pelatih, Isnan Ali.

Baca Juga

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, sadar bahwa Barito Putera dalam situasi tak bagus, namun enggan memikirkan terlalu serius masalah dari lawan.

"Kita lihat situasi pasti kurang bagus ketika pelatih dari Barito keluar, tapi kita perlu fokus pada tim sendiri. Kita butuh poin penuh untuk lebih dekat dengan tim yang ada di atas kita atau bisa melewati beberapa tim saat meraih tiga poin," kata Teco, Sabtu (04/02/23).

Baca Juga

Teco memastikan masa persiapan berjalan sangat bagus. Tertundanya laga pekan ke-21 Liga 1 melawan Arema FC membuat Bali United punya masa persiapan yang cukup panjang.

"Saya pikir semua pemain sudah kerja keras di latihan buat perbaiki tim. Sekarang kita harus kerja lebih keras lagi saat melawan Barito Putera agar bisa meraih kemenangan," ujar Teco.

Teco menilai kegagalan meraih kemenangan dalam tiga partai terakhir disebabkan jeleknya penjagaan terhadap lawan, bukan karena pemain baru dan lama kurang padu.

Baca Juga

1. Benahi Sistem Penjagaan Lawan

Prediksi pertandingan antara Bali United vs Barito Putera (BRI Liga 1).

Kemasukan empat gol saat bersua RANS menjadi pukulan telak bagi tim. Makanya, pada masa persiapan ini Bali United coba membenahi sistem penjagaan terhadap lawan.

"Mayoritas pemain lama sudah paham taktik dari tim. Kita cuma harus perbaiki situasi ketika marking buat tidak kebobolan," jelas Teco.

"Kita harus perbaiki itu. Ketika kita bisa perbaiki marking, kita pasti bisa dapat hasil lebih bagus," lanjut pelatih berlisensi CBF Pro ini.

Namun, dibanding berbicara target clean sheet melawan Barito Putera, Teco lebih ingin timnya mencetak lebih banyak gol ketimbang Barito Putera.

"Paling penting adalah menang dan dapat tiga poin. Saat kita bisa menang tanpa kebobolan, pasti lebih bagus buat kiper dan pemain bertahan agar percaya diri untuk pertandingan ke depan," ungkap Teco.

Baca Juga

Terpisah, bek asal Brasil, Wellington Carvalho, menilai lebih siap berlaga di Liga 1 setelah melakoni dua partai ketat melawan PSM dan RANS.

"Saya pikir sekarang lebih siap dan lebih mengenal teman yang bermain di belakang. Saya juga mau belajar bahasa Indonesia agar komunikasi dapat berjalan lebih bagus dengan pemain lokal," ucap Wellington.

Baca Juga

Meski kini tercecer di peringkat keenam pada klasemen sementara Liga 1 2022/2023, Wellington yakin peluang Bali United untuk juara lagi masih terbuka.

"Untuk melawan Barito, targetnya pasti menang. Saya datang ke Indonesia untuk gabung klub besar, Bali United, saya pikir masih ada kesempatan buat juara lagi," jelas Wellington yang diterjemahkan Teco.

Dengan koleksi 35 poin, Bali United bisa naik ke peringkat empat andai bisa menang atas Barito Putera. Pasalnya, dua tim di atasnya, Madura United dan Borneo FC gagal menang pada pekan ke-22 Liga 1 2022/2023.

Baca Juga
Barito PuteraBali UnitedLiga IndonesiaStefano Cugurra TecoLiga 1Berita Liga 1

Berita Terkini