x

Jilat Ludah Sendiri, Man United Rela Langgar ‘Ronaldo Rule’ demi Pertahankan Rashford

Senin, 20 Februari 2023 16:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
Manchester United siap melanggar aturan yang dibuat sejak kepergian Cristiano Ronaldo demi bisa memperpanjang kontrak penyerang andalan mereka, Marcus Rashford. (Foto: REUTERS/Peter Powell)

INDOSPORT.COM – Klub Liga Inggris, Manchester United siap melanggar aturan yang dibuat sejak kepergian Cristiano Ronaldo demi bisa memperpanjang kontrak penyerang andalan mereka, Marcus Rashford.

Saat ini, Manchester United telah menetapkan bahwa kontrak baru Marcus Rashford menjadi prioritas utama setelah sang pemain tampil mengesankan sejauh musim ini.

Penyerang berkebangsaan Inggris tersebut memiliki sisa waktu 18 bulan sebelum kontraknya berakhir. Namun, sampai saat ini belum ada tanda-tanda Rashford akan bertahan.

Padahal, Rashford telah menjadi tulang punggung skuad Erik ten Hag dalam upaya persaingan gelar juara Liga Inggris 2022-2023 dengan Arsenal dan Manchester City.

Terbaru, Rashford mampu mencetak dua gol dan jadi man of the match saat Man United mengalahkan Leicester 3-0, Minggu (19/02/23).

Baca Juga

Di sisi lain, Rashford mulai banyak dilirik sejumlah klub raksasa. Real Madrid, Paris Saint-Germain hingga Barcelona kabarnya tertarik untuk mengamankan jasa Rashford.

Melihat situasi ini, Erik ten Hag pun meminta Man United untuk bergerak cepat mengajukan kontrak baru pada Rashfrod. Jika perlu, melanggar aturan batasan gaji sang pemain.

Baca Juga

Melansir Sport Mirror, Manchester United dilaporkan sudah menawarkan Marcus Rashford kontak baru dengan gaji mencapai 300.000 pound (Rp5,4 miliar) per pekannya

Jika tawaran tersebut tak cukup untuk membuat Rashford bertahan, mau tidak mau Man United akan melepas Rashford dengan harja jual di luar nalar, yakni 120 juta pound (Rp2,1 triliun).

Tawaran gaji sebesar nilai tersebut terhadap Marcus Rashford sendiri sejatinya telah membuat Manchester United harus melanggar aturan batasan gaji yang mereka tetapkan pada Januari kemarin.

Baca Juga

1. Alasan Man United Rela Langgar 'Ronaldo Rule' demi Rashford

Pemain Manchester United Scott McTominay merayakan gol pertamanya bersama Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford dan Diogo Dalot. (Foto: REUTERS/Phil Noble)

Aturan gaji tersebut dinamakan sebagai ‘Cristiano Ronaldo Rule’, di mana aturan ini dibuat imbas dari hengkangnya Ronaldo yang bergaji 500.000 pound selama di Old Trafford.

Aturan berkaitan dengan bayaran yang diterima pemain. Nantinya, jumlah bayaran tertinggi yang bisa diterima seorang pemain di Manchester United hanya sebesar 200.000 pound per pekan.

Aturan ini diterapkan agar tidak terjadi kecemburuan antar pemain. Isu perbedaan gaji yang menimbulkan kecemburuan ini memang memanas di ruang ganti Man United.

Setelah Ronaldo pergi, satu-satunya pemain dengan bayaran tertinggi hanya kiper David De Gea, di mana dia mengantongi sekitar 375.000 pound per pekan.

Sementara pemain lain, seperti Raphael Varane, Harry Maguire, Casemiro, dan Bruno Fernandes kabarnya dibayar sekitar 200.000 pound per pekannya. 

Baca Juga

Nah untuk masalah kontrak baru Marcus Rashford ini, Manchester United mau tidak mau harus melanggar aturan tersebut mengingat betapa pentingnya pemain ini.

Setelah mencetak dua gol dalam laga Manchester United vs Leicester semalam, dia mengukuhkan diri sebagai salah satu pemain terhebat Setan Merah.

Rashford kini telah mencetak total 24 gol di semua kompetisi musim. Jumlah gol tersebut telah melampaui torehan gol terbanyaknya yang dicetak untuk Man United di 2019-2020, yaitu 22 gol.

Baca Juga

Rashford dengan 24 golnya sekarang telah menyamai rekor gol Cristiano Ronaldo saat menjadi top skor Manchester United musim lalu.

Dengan dua gol yang dicetak melawan Leicester telah membuat Rashford selalu mencetak gol dalam tujuh pertandingan secara berturut-turut.

Rashford pun kini berada di peringkat ketiga pemain yang mencetak gol berturut-turut terbanyak di belakang Wayne Rooney dengan delapan pertandingan beruntun dan Cristiano Ronaldo (10 laga beruntun).

Baca Juga
Manchester UnitedCristiano RonaldoMarcus RashfordLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini