x

Diundang ke Old Trafford, 2 Calon Pembeli Manchester United Malah Geram?

Minggu, 5 Maret 2023 13:45 WIB
Penulis: Fahri Atilla | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Bendera Manchester United di Old Trafford

INDOSPORT.COM ­— Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani dan Sir Jim Ratcliffe merupakan dua calon pembeli dari tim raksasa Liga Inggris, Manchester United.

Sehubungan dengan hal tersebut, mereka pun tentu akan diundang ke kandang sang Setan Merah, Old Trafford, guna untuk lebih mengenal klub yang akan mereka beli tersebut.

Namun, santer terdengar bahwa kedua calon pembeli tersebut sedang geram karena ulah manajemen tim yang dirasa menutup-nutupi sesuatu.

Para calon pembeli tersebut merasa bahwa Manchester United sedang menutup-nutupi keadaan finansial dari tim yang sesungguhnya.

Dalam sebuah bisnis, hal ini tentu merupakan lampu merah yang membuat para calon pembeli bahkan harus berpikir berkali-kali.

Baca Juga

Entah apa yang sedang terjadi dalam manajemen tim Manchester United, namun hal ini tentu merupakan sebuah kisi-kisi akan sebuah keburukan dari tim.

Sebenarnya, ada tiga orang atau setidaknya kubu yang berencana untuk mengakuisisi Manchester United selain dari dua orang ternama yang sudah disebutkan di atas tadi.

Baca Juga

Namun, kelompok ketiga yang menjadi kandidat terbesar untuk mengakuisisi The Red Devils tersebut enggan untuk memberikan identitasnya kepada publik.

Namun yang pasti, jika Manchester United memang benar menutup-nutupi informasi finansial tim bahkan untuk para calon pembeli, tampaknya penjualan mereka kali ini memang akan hancur.

Pasalnya, penjualan dari klub raksasa Liga Inggris ini memang mendatangkan banyak masalah baik dari internal maupun eksternal yang membuatnya makin ramai.

Baca Juga

1. Manchester United Banyak Polemik, Jadi Dijual?

Pemain Manchester United di Old Trafford.

Diketahui bahwa penjualan dari Manchester United sendiri memang tidak pernah mulus dan bahkan beberapa kali diberitakan untuk tidak jadi dijual.

Namun kini, berita tersebut kembali bergulir dengan beberapa revisi yang mengatakan bahwa pihak keluarga Glazer, sebagai pemilik sekarang hanya akan mengundurkan jadwal penjualannya saja.

Sehubungan dengan hal tersebut, diyakini bahwa harga yang ditawarkan dari para calon pembeli dirasa kurang oleh keluarga Glazer yang memang mematok harga selangit.

Dengan begitu, mereka pun akhirnya mengurungkan niat untuk menjual Setan Merah ini sampai waktu yang saat itu belum ditentukan.

Akan tetapi, para suporter Manchester United sendiri malah enggan apabila tim yang mereka dukung tersebut dikelola oleh keluarga Glazer.

Baca Juga

Tidak hanya itu, mereka bahkan secara terang-terangan menolak kehadiran keluarga konglomerat Amerika Serikat tersebut lewat sorakan dalam pertandingan maupun protes langsung di depan stadion.

Hal ini terjadi karena para pendukung dari Manchester United tersebut merasa bahwa keluarga Glazer hanya mencari keuntungan dan berbisnis saja.

Baca Juga

Menurut mereka, pemilik tim yang saat ini dirasa tidak kompeten untuk bisa mengurus sebuah klub sepakbola yang mana memang tidak mereka minati.

Tampaknya, desakan dari para pendukung Manchester United tersebut mulai berbuah manis dengan kini para calon pembeli mulai diundang ke Old Trafford yang berarti penjualannya kembali bergulir,

Namun, dengan permasalahan baru yang hadir tadi, tampaknya penjualan dari klub yang kini sedang di atas angin tersebut akan kembali menemui jalan buntu.

Baca Juga

Sumber: Daily Mail

Manchester UnitedMalcolm GlazerAvram GlazerLiga InggrisEdward GlazerBerita Liga InggrisOne FootballJoel Glazer

Berita Terkini