Masih Cedera, Pelatih Dewa United Minta Egy Maulana Vikri Tidak Dipanggil untuk FIFA Matchday
INDOSPORT.COM - Pelatih Dewa United, Jan Ode Riekerink meminta Timnas Indonesia untuk tidak memanggil Egy Maulana Vikri untuk FIFA Matchday lawan Burundi pada 25 dan 28 Maret nanti. Sang pemain dilaporkan masih dalam tahap pemulihan cedera.
Jan Olde menjelaskan, kondisi Egy sudah tidak fit sejak pekan lalu. Saat lawan RANS Nusantara FC, winger lincah itu terpaksa ditarik keluar pada awal babak kedua.
Karena itu, pelatih 60 tahun itu tidak memainkan Egy saat lawan Arema FC dipekan ke-29 Liga 1 2022/23, Jumat (10/03/23). Pemain jebolan SKO Ragunan itu bahkan tak ada di daftar susunan pemain.
"Egy datang sudah dalam kondisi cedera, dan kami memberinya menit bermain. Kami coba memainkannya di pekan lalu, di menit 45 dia harus keluar, jadi saya melihat dia tidak fit," buka Jan Olde.
Dengan situasi terkini, pelatih asal Belanda itu meminta pengertian Timnas Indonesia untuk tidak menyertakan Egy Maulana Vikri untuk lawan Burundi.
Kesehatan pemain dikatakan Jan Olde harus jadi pertimbangan utama. Dewa United dan Timnas Indonesia harus melihat hal ini untuk menjaga performa dan masa depan Egy.Â
"Harus ada keseimbangan dari klub dan Timnas soal Egy, dan yang paling penting adalah kesehatan pemain, dan komunikasi harus terjaga dengan pemain," ujar Jan Olde.
"Saya bisa memahami Timnas Indonesia ingin memanggilnya, tapi dia harus bisa main juga untuk Dewa United. Kami punya tujuan yang sama, tujuan kami untuk menghindari cedera Egy lebih parah lagi dan Egy juga belum fit 100 persen," imbuhnya.
1. Tidak dalam Kondisi Ideal
Menurut Jan Olde, pemain terkadang terlihat fit. Tapi, sebenarnya mereka bisa saja tidak dalam kondisi ideal.
Hal itu pula yang terjadi dengan Egy saat ini. Karena itu, Dewa United memilih tidak memainkan pemain 22 tahun itu ketika bersua Arema FC kemarin sore.
"Kami harus bikin keputusan buat Egy. Bukan hanya untuk Dewa United dan Timnas. Saya peduli dengannya, saya tidak mau cedera Egy lebih parah lagi," ujarnya.
"Saya tidak memainkan Egy sebagai bentuk tanggung jawab saya, dan cara saya mengkomunikasikan soal kondisi Egy. Bagi saya pemain di atas segala-galanya, terutama kesehatan mereka," tuntas Jan Olde.
Egy Maulana Vikri direkrut Dewa United pada putaran kedua Liga 1 2022/2023. Sejauh ini penampilan pemain asal Sumatera Utara itu cukup apik.
Egy mainkan enam pertandingan bersama Dewa United dengan catatan sudah satu gol dan dua assist.