Tak Kalah Jago dari Osimhen dan Kane! Man United Bisa Gaet Wonderkid Ajax yang Lebih Murah
INDOSPORT.COM - Manchester United dilaporkan sedang merencanakan penawaran khusus untuk memboyong wonderkid Ajax Amsterdam yang tak kalah jago dari Victor Osimhen dan Harry Kane.
Wonderkid Ajax, Amourricho van Axel Dongen, sejatinya telah menjadi target bursa transfer Manchester United sejak dua tahun lalu.
Kala itu, Man United bersaing dengan Man City dan Chelsea untuk memperebutkan jasa wonderkid Ajax tersebut.
Namun tawaran dari ketiga raksasa Liga Inggris itu ditolak oleh Amourricho van Axel Dongen yang lebih memilih setia dengan Ajax pada tahun 2020.
Kontrak Van Axel Dongen di Ajax akan berakhir pada akhir musim ini. Dan dilaporkan The Sun, Setan Merah kembali menghidupkan minatnya.
Musim ini, Setan Merah lebih berpeluang mengamankan jasa sang wonderkid, mengingat kedua rivalnya tak lagi mencampuri proyeknya.
Tim besutan Erik ten Hag memang sangat butuh dengan sosok penyerang semenjak kepergian Cristiano Ronaldo ke klub Arab Saudi, Al Nassr.
Kekosongan tersebut sejatinya sudah diisi oleh Wout Weghorst, namun performa striker pinjaman dari Burnley tersebut belum mampu menjawab tuntutan manajer.
Gerilya pun mulai dilancarkan dengan membidik sejumlah penyerang top Eropa, di antaranya ada sosok Harry Kane dari Tottenham Hotspur dan Victor Osimhen dari Napoli.
Meski demikian, Manchester United mengalami kebuntuan untuk mendapatkan dua penyerang tersebut, mengingat masing-masing klub masih bertekad mempertahankan mereka.
1. Kedekatan Ten Hag Jadi Kunci
Akan tetapi, pelatih Manchester United, Erik ten Hag, diketahui mengenal dekat sosok Amourricho van Axel Dongen saat dirinya masih menangani Ajax Amsterdam.
Terlebih, ia menyukai tipikal pemain yang serba bisa dan Van Axel Dongen bisa menjadi jawabannya.
Pasalnya sang wonderkid saat bersama Erik ten Hag di Ajak, tak hanya bermain sebagai penyerang tunggal, tapi kadangkala mengisi posisi sayap.
Selain itu, pelatih berkepala plontos tersebut juga lebih menyukai pemain-pemain muda dalam komposisi skuadnya.
Amourricho van Axel Dongen akan berstatus bebas transfer pada akhir musim ini, dan kondisi tersebut tentu tak akan disia-siakan oleh sang manajer.
Pemain 18 tahun tersebut sempat dianugerahi trofi Abdelhak Nouri, yakni sebuah penghargaan yang diberikan kepada pemain muda berbakat di Ajax pada musim 2020-21.
Performa impresifnya di Timnas Belanda U-18 pun berhasil perhatian Erik ten Hag. Andai Amourricho van Axel Dongen ke Old Trafford, ia akan menjadi invest terbaik Setan Merah.
Selain itu, Setan Merah juga dilaporkan tengah membidik penyerang AZ Alkmaar, Jesper Karlsson.
Erik ten Hag sendiri telah memerintahkan klub untuk memantau banyak pemain di Eropa, kebanyakan dari Belanda dan Jerman.
"Manajer bersikeras ada banyak permata di Belanda dan Jerman klub harus lebih tertarik," terang laporan The Sun.
Sumber: The Sun