Putuskan Hengkang dari Liverpool, Mo Salah Diam-diam Sudah Punya Pelabuhan Baru
INDOSPORT.COM – Bintang asal Mesir, Mohamed Salah, dikabarkan akan hengkang dari Liverpool di bursa transfer musim panas 2023 ini dan telah menemukan pelabuhan barunya.
Hal ini seperti yang dilaporkan oleh Foot Mercato, di mana pemain berusia 30 tahun itu ingin melanjutkan kariernya di Liga Spanyol.
Dalam laporan tersebut, eks penggawa AS Roma ini ingin merasakan atmosfer baru dalam kariernya yang tak akan bertahan lama lagi.
Pasalnya, Mo Salah saat ini telah berusia 30 tahun. Bagi winger sepertinya yang butuh ekplosivitas, maka kariernya sebagai pemain tak akan bertahan lama.
Karenanya, ia pun berambisi untuk mencicipi kompetisi baru. Usai mencicipi Liga Italia dan Liga Inggris, kini Mo Salah berambisi mencicipi Liga Spanyol.
Sejauh ini, Mohamed Salah belum menemukan tim Spanyol yang menjadi peminatnya. Maklum saja, hal ini dikarenakan harganya yang masih selangit.
Diketahui, ia memiliki nilai pasar di atas 70 juta euro (Rp1,1 triliun), yang membuat klub-klub kaya Spanyol seperti Real Madrid dan Barcelona berpikir dua kali untuk mendatangkannya.
Apalagi, kedua tim tersebut tengah berada dalam kondisi yang tak memungkinkan untuk memboyong Mo Salah ke Spanyol.
Barcelona sudah memiliki winger tajam dan tengah berada dalam kondisi finansial yang buruk. Sedangkan Real Madrid berambisi menggaet bakat-bakat muda untuk regenerasi.
Sehingga, kemungkinan Mohamed Salah pergi dari Liverpool ke Liga Spanyol di musim panas ini pun bisa saja sirna karena tingginya harga pasar dan gaji yang ia miliki.
1. Mo Salah Tengah Galau
Keinginan Mohamed Salah ke Spanyol pun dikabarkan dirinya tengah galau dengan performa timnya yang inkonsisten sejauh ini.
Liverpool dipastikan akan mengakhiri musim 2022/23 ini dengan status tanpa gelar, setelah tersingkir dalam perebutan di berbagai ajang.
Bahkan, tim berjuluk The Reds itu terancam tak bisa tampil di Liga Champions musim depan, karena saat ini terpaku di peringkat ke-6 Liga Inggris 2022/23.
Dengan kondisi ini, Mo Salah pun mulai galau dan ingin menyelamatkan kariernya yang tak akan bertahan lama lagi karena usianya telah kepala tiga.
Ia pun masih ingin meraih gelar-gelar baik secara tim maupun individu di sisa kariernya, agar bisa masuk jajaran elite di dunia sepak bola.
Pasalnya, Mo Salah saat ini masih dalam performa terbaiknya. Tercatat di musim ini, ia mampu menyumbangkan 21 gol dan 10 assist dari 38 laga.
Catatan itu terbilang cukup baik, meski tak sebaik musim-musim sebelumnya, di mana ia mampu bersaing di papan top skor di ajang yang diikuti Liverpool.
Dengan performanya yang terbilang masih mumpuni itu, Mo Salah pun ingin terus bersaing di level teratas dan bisa meraih gelar tertinggi, salah satunya menjuarai Ballon d’Or.
Sumber: Foot Mercato
Baca berita sepak bola dan olahraga lainnya di Google News