Kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) Seri VII telah selesai dipertandingkan, Minggu (12/03/17). Bertempat di GOR UNY Yogyakarta, Pelita Jaya (PJ) kembali memetik kemenangan dari laga melawan JNE Siliwangi Bandung. Sejak kuarter pertama, PJ langsung tampil mendominasi. Kuarter 1 pun berakhir 16-8 untuk keunggulan PJ.
Kuarter-kuarter seterusnya pun PJ semakin tak terbendung dan mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 77-52. Pelatih PJ, Johannis Winar, kunci kemenangan timnya adalah membatasi pergerakan dua pemain asing Siliwangi Bandung, yakni Chris Brand dan Ronald Raheem Singleton.
“Kami banyak me-limit dua pemain asing mereka, Chris Brand dan Ronald Raheem Singleton," ungkap pelatih, seperti dikutip laman resmi IBL. Strategi ini pun dijalani dengan baik oleh para penggawa PJ. "Konsentrasi kami memang menjaga Singleton dan Brand. Di kuarter pertama PJ terlalu banyak melakukan turn over 9 kali,” kata Daniel Wenas.
Sementara pelatih Siliwangi, Raoul Miguel Hadinoto, mengakui faktor kelelahan menjadi sebab utama kekalahan timnya. “Ada faktor kelelahan setelah sehari sebelumnya menang melawan Satria Muda. Anak-anak juga tak bisa mengatasi tekanan dalam pertandingan,” ujarnya.
Meski dihadang para penggawa PJ, Ronald Singleton masih mencetak poin terbanyak bagi Siliwangi, yakni 19 poin, 6 rebounds, dan 5 assists. Sementara Kore White menyumbang 23 poin, 12 rebounds, dan 1 assist untuk kemenangan PJ.
Kompetisi IBL akan kembali dimulai pada seri kedelapan di Bandung, 17 Maret 2017. Venue pertandingan akan digelar di C-tra Arena, Bandung.
Berikut hasil lengkap IBL 12 Maret 2017:
Nama Tim | Hasil Akhir | Nama Tim |
---|---|---|
CLS Knights Surabaya | 61-78 | Satria Muda Pertamina Jakarta |
Hangtuah Sumsel | 74-79 | W88.News Aspac Jakarta |
JNE Siliwangi Bandung | 52-77 | Pelita Jaya |
Pacific Caesar Surabaya | 83-59 | Bima Perkasa Jogja |