NBA Awards: Russell Westbrook Terpilih Jadi MVP Musim Ini
Point guard Oklahoma City Thunder ini terpilih sebagai pemain terbaik secara keseluruhan musim 2016/17. Ini merupakan kali pertama Russell Westbrook mendapat kehormatan sebagai MVP.
Ia populer dengan torehan triple-double pemecah rekornya. Ia menjadi pemain kedua dalam sejarah NBA yang mampu mencetak triple-double rata-rata di setiap pertandingan yang ia lakoni. Bahkan memecahkan rekor Oscar Robertson dengan mencatat 42 triple-double dalam satu musim.
Dari data ESPN, Westbrook mencatat rata-rata 31,6 poin; 10,7 rebounds; dan 10,4 assists di setiap pertandingan dan menjadi "nyawa" Thunder. Namun ia belum bisa membawa timnya melangkah jauh di kompetisi musim ini. Oklahoma City Thunder mentok di babak pertama play-off.
Data Diri
Tanggal Lahir: 12 November 1988
Posisi: point guard
Klub: Oklahoma City Thunder (2008-sekarang)
Prestasi: 6× NBA All-Star (2011–2013, 2015–2017), 2× NBA All-Star Game MVP (2015, 2016), NBA MVP (2017)