Dua klub baru saja menjalani laga lanjutan play-off NBA musim 2017/18. Milwaukee Bucks berhasil mengemas kemenangan atas Boston Celtics pada Jumat (26/04/18) WIB.
Laga yang dihelat di BMO Harris Bradley Center, Milwaukee, Wisconsin, Amerika Serikat tersebut berakhir dengan kemenangan Buck 97-86 atas Celtics. Dari laga tersebut, kini kedudukan keduanya menjadi imbang 3-3.
Laga ketujuh nanti akan menjadi penentuan bagi kedua tim tersebut. Keduanya dijadwalkan akan bertemu langsung di TD Garden, Boston, Massachusetts, AS, Minggu (29/4/2018) waktu setempat.