INDOSPORT.COM - Berikut jadwal pertandingan FIBA World Cup 2019 hari ini, Senin (09/09/19). Dari delapan laga yang akan tersaji, salah satunya Amerika Serikat vs Brasil.
Amerika Serikat yang ditangani Gregg Popovich serta beranggotakan banyak bintang besar kompetisi basket NBA tentu masih akan jadi favorit pada kompetisi Piala Dunia bola basket tahun ini.
Meski demikian, tim Brasil bukan tanpa perlawanan, lantaran mereka juga punya pemain NBA seperti Cristiano Felicio (Chicago Bulls) dan Bruno Caboclo (Memphis Grizzlies). Laga Amerika Serikat vs Brasil sendiri akan jadi pamungkas gelaran FIBA World Cup 2019 hari ini.
Sebelumnya, ada tujuh pertandingan yang pastinya juga sayang dilewatkan. Laga pertama akan mempertemukan Jepang vs Montenegro yang bertarung untuk perebutan posisi 17-32.
Namun sayang, Jepang sendiri harus kehilangan pemain, Rui Hachimura (Washington Wizards) atas pertimbangan alasan kesehatan. Setelah Jepang, laga Yordania vs Senegal, Turki vs Selandia Baru, dan Jerman vs Kanada menyusul kemudian.
Selain itu untuk babak kedua, laga panas antara dua penghuni teratas Grup H Prancis vs Australia juga akan tersaji hari ini, begitu pula Republik Dominika vs Lituania dan Republik Ceko vs Yunani. Berikut jadwal lengkap FIBA World Cup 2019, Senin (09/09/19):
Perebutan Tempat 17-32
Pukul 14.30 WIB - Jepang vs Montenegro
Pukul 15.00 WIB - Yordania vs Senegal
Pukul 18.30 WIB - Turki vs Selandia Baru
Pukul 19.00 WIB - Jerman vs Kanada
Fase Grup Babak Kedua
Pukul 15.00 WIB - Republik Dominika vs Lituania
Pukul 15.30 WIB - Republik Ceko vs Yunani
Pukul 19.00 WIB - Prancis vs Australia
Pukul 19.30 WIB - Amerika Serikat vs Brasil