INDOSPORT.COM - Kabar mengejutkan dari bintang NBA yang kini membela Houston Rockets, Russell Westbrook. Point guard berusia 31 tahun itu dirumorkan bakal meninggalkan Rockets lebih cepat.
Dilansir dari laman basket Fade Away World, Ryen Russillo yang merupakan jurnalis dan pembawa acara olahraga ternama Amerika Serikat meyakini bahwa Rockets bisa saja men-trade Westbrook meski ia baru bergabung awal musim ini.
Menurut Russillio, banyak pihak yang percaya bahwa Westbrook bakal di-trade oleh Rockets. Bahkan, General Manager Rockets, Daryl Morey, diyakini sebagai salah satu orang yang ingin mendepak pemain kelahiran Long Beach, California ,tersebut.
“Apakah Daryl Morey akan memanggil orang-orang untuk kemudian berkata saya akan mendepak Russell Westbrook? Pastinya dia tidak akan melakukan itu,” ungkap Ryen Russillio.
“Namun di luar sana ada banyak orang yang meyakini bahwa Westbrook tersedia (untuk trade) dan Daryl Morey adalah orang yang paling tahu tentang kontraknya,” imbuh Russillio.
Rockets sendiri memang punya opsi untuk mendepak Russell Westbrook lebih cepat mengingat dia merupakan salah satu pemain dengan bayaran termahal di tim.
Diketahui, Westbrook menerima bayaran lebih dari 38 juta dolar AS (sekitar Rp529 miliar) di musim pertamanya bersama Rockets. Nilai kontrak tersebut akan terus meningkat hingga 2022-2023 mendatang.
Russell Westbrook sendiri bergabung dengan Houston Rockets pada pertengahan 2019. Ketika itu, Houston Rockets dan Oklahoma City Thunder setuju menukar Chris Paul dengan Westbrook beserta sejumlah hak pilih NBA Draft.
Di NBA musim ini, Russell Westbrook mampu mencatatkan rata-rata 24,1 poin, 8,1 rebound, plus 7,1 assist dari 28 laga yang sudah dijalani. Sejauh ini, dia membawa Rockets menempati peringkat keempat klasemen NBA Wilayah Barat dengan rekor 21-10.