Ini Kota Pilihan Diftha Pratama Bila IBL Pertamax 2020 Dilanjutkan

Kamis, 18 Juni 2020 18:56 WIB
Penulis: Farhan Naufal Iskandar | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
Salah satu guard Prawira Bandung, Diftha Pratama memilih kota Yogyakarta sebagai tuan rumah apabila IBL 2020 resmi dilanjutkan. Copyright: © INDOSPORT
Salah satu guard Prawira Bandung, Diftha Pratama memilih kota Yogyakarta sebagai tuan rumah apabila IBL 2020 resmi dilanjutkan.

INDOSPORT.COM - Salah satu guard Prawira Bandung, Diftha Pratama memilih kota Yogyakarta sebagai tuan rumah apabila IBL 2020 resmi dilanjutkan.

Desas-desus mengenai IBL musim 2020 dilanjutkan atau tidak, akhirnya menemui titik terang. IBL Pertamax 2020 memastikan kompetisi akan tetap berlanjut dimulai tanggal 4 September mendatang. Namun, dengan satu catatan, lanjutan kompetisi akan dimainkan hanya pada satu tempat sebagai tuan rumah.

Sejauh ini, Jakarta dan Yogyakarta disebut sebagai dua kota yang berpeluang besar menjadi tuan rumah selanjutnya.

Menanggapi pilihan ini, shooter andalan Prawira Bandung, Diftha Pratama memberikan komentarnya. Baginya, Yogyakarta adalah tempat yang paling masuk akal, mengingat kasus penyebaran Covid-19 di Yogyakarta lebih sedikit.

“Kalau menurut saya Yogyakarta, karena kasusnya virus corona tidak sebanyak di Jakarta.” jawab Diftha.

“Kalau di Jakarta nampaknya orang sudah banyak keluar rumah, sampai pusing lihat di televisi. Kalau saya pribadi, lebih pilih Yogyakarta dibanding Jakarta.” tambah Diftha.

Prawira Bandung sendiri dipastikan akan berlaga pada lanjutan IBL Pertamax 2020. Berada di peringkat ke-8, Prawira masih harus bertanding lebih dahulu sebelum memastikan tempat di perempatfinal. Apalagi, sang pelatih Giedrus Zibenas dipastikan tidak lagi memimpin Diftha Pratama dkk.