INDOSPORT.COM - LeBron James melewati catatan milik Ray Allen usai LA Lakers berhasil mengalahkan Houston Rockets di game 2 semifinal Wilayah Barat NBA, Senin (07/09/20) pagi WIB.
LA Lakers berhasil membalaskan kekalahan di game pertama melawan Houston Rockets. Kali ini, Lakers meraih kemenangan dengan skor 117-109.
Pada laga ini, LeBron James menjadi pahlawan bagi Lakers. Bahkan King James nyaris membukukan triple-double, hanya kurang satu assist. Ia membuat 28 poin, 11 rebound, dan 9 assist.
Sukses mengalahkan Rockets pun jadi momen istimewa bagi LeBron. Sebab, ia berhasil melewati rekor yang milik Ray Allen dalam urusan mencetak three point di babak playoff.
Meski berhasil membuat satu tembakan tiga angka saat melawan Rockets, LeBron berhasil melewati raihan milik Ray Allen. Total LeBron sudah membuat 386 kali three pointers made di babak playoff.
King James hanya kalah dari megabintang Golden State Warriors, Stephen Curry yang masih terpaut jauh di atasnya dengan total 470 three pointers made di playoff NBA.
Tentunya catatan tembakan tiga angka milik LeBron itu akan bertambah karena Lakers masih berjuang dan dijagokan bisa menembus babak NBA Finals 2020.
Sementara itu, pertandingan ketiga babak semifinal Wilayah Barat antara Lakers melawan Rockets telah dijadwalkan pada Rabu (09/09/20) pagi WIB.