Pelatih Prawira Bandung Optimistis Timnya Tampil Maksimal di IBL 2021

Senin, 15 Februari 2021 13:25 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Pipit Puspita Rini
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pelatih Prawira Bandung, Andre Yuwadi, merasa optimistis timnya bisa tampil maksimal saat kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) 2021 digelar di tengah pandemi corona atau covid-19.

Menurut dia, agar Prawira Bandung bisa tampil maksimal, maka anak asuhnya perlu memperhatikan protokol kesehatan yang ketat. Sebagai salah satu cara untuk mencegah penyebaran virus corona dan agar tim tetap komplet ketika mengarungi IBL 2021.

"Ya optimistis pastinya. Hanya yang perlu kita ketahui, kita bertanding di masa pandemi, yang kita fokuskan lebih ke arah kesehatan kita," kata Andre Yuwadi.

"Dalam arti, kalau bicara optimistis, full team optimistis. Tapi, dengan adanya covid ini, amit-amit yang terburuk kalau terjadi gak full team, akan sulit sepertinya jika tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan," ucap Andre menambahkan.

Sebagai pelatih, Andre tak henti-hentinya mengingatkan pemain Prawira Bandung untuk menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari dan saat beraktivitas bersama tim. Penyebaran virus corona belum terkendali dan kasusnya masih meningkat.

"Kita berharap sih semua anak-anak disiplin, dan set-up, sehingga ketika liga berjalan semua bisa sampai habis bermain full team," ujar Andre Yuwadi berharap.

Andre Yuwadi menilai timnya sudah memiliki persiapan yang matang untuk tampil di kompetisi IBL 2021.

Prawira Bandung sudah menggelar latihan sejak beberapa bulan lalu, lantaran saat itu rencananya IB  akan digelar pada 15 Januari 2021. Namun, mendekati tanggal kompetisi, IBL 2021 ditunda sehubungan dengan situasi dan kondisi pandemi Covid-19.

Saat ini menurut Andre, pihaknya hanya menjaga kondisi pemain dengan berlatih, agar tetap bugar dan siap untuk bertanding di IBL 2021 yang rencananya akan digelar pada Maret 2021.