INDOSPORT.COM - Berikut lima alasan Milwaukee Bucks bisa mempecundangi Phoenix Suns di NBA Final 2021 yang digelar mulai 7 Juli mendatang.
NBA Final 2021 akan mempertemukan dua tim kuat dari wilayah timur dan barat, yakni Milwaukee Bucks dan Phoenix Suns.
Di laga puncak nanti, Bucks akan berstatus tamu terlebih dahulu, di mana dua game pertama dalam Best of 7, Suns akan menjadi tuan rumah.
Barulah di game ke-3 dan ke-4, Bucks akan mencicipi dukungan dari para pendukungnya saat menjamu Suns di Fiserv Forum Arena.
Milwaukee Bucks memastikan lolos ke NBA Final pasca membungkam Atlanta Hawks dengan kemenangan 4-2 di game ke-6. Pun dengan Phoenix Suns yang menang 4-2 atas Los Angeles Clippers di game ke-6.
Pertemuan ini bak suratan takdir mengingat laju kedua tim tersebut. Dalam perjalanannya ke NBA Final, Bucks mampu mengalahkan tim bintang yakni Brooklyn Nets di semifinal wilayah timur hingga game ke-7.
Sedangkan di sisi lain, Suns mampu mengalahkan Los Angeles Lakers di babak Play Off wilayah barat dalam enam game langsung.
Duel ini tak hanya soal Bucks dan Suns semata. Duel NBA Finals ini juga akan menunjukkan siapa yang terbaik antara Giannis Antetokounmpo dan Devin Booker.
Giannis yang harus absen di dua laga terakhir final wilayah barat, memiliki catatan apik dengan 28.2 Point per Game (PPG). Sedangkan Devin Booker memiliki catatan 25.6 PPG bersama Suns.
Duel keduanya di NBA Finals sejatinya bukanlah penentu. Apalagi dengan banyaknya deretan bintang lain seperi Khris Middleton dan Jrue Holiday (Bucks) serta Chris Paul dan Deandre Ayton (Suns).
Dengan banyaknya deretan bintang tersebut, sulit untuk menentukan siapakah yang akan menjadi pemenang NBA musim ini.
Kendati demikian, Milwaukee Bucks punya sederet alasan untuk menjuarai NBA Final dan mempecundangi Phoenix Suns. Apa saja alasannya?