INDOSPORT.COM - Devin Booker, pemain Phoenix Suns dikabarkan mengalami cedera hamstring saat tampil pada game kedua babak pertama play-off melawan New Orleans Pelicans pada Rabu (20/04/22).
Booker mengalami cedera di kuarter keempat dan Phoenix Suns harus menerima kekalahan dengan skor 114-125.
Dilansir dari ESPN, Booker kemungkinan besar akan absen di game ketiga dan keempat namun masih terbuka opsi dirinya akan kembali di game kelima melawan Pelicans.
Cedera yang dialami Brooker cukup parah sehingga mengharuskannya untuk istirahat. Dengan ini, dipastikan dirinya akan absen dari game ketiga dan keempat.
Cedera terjadi pada saat game kedua, Brooker mencoba menghentikan dunk dari pemain Pelicans yakni Jaxon Hayes.
Setelah melakukan upaya tersebut, Brooker nampak memegang area hamstringnya dan meminta pergantian pemain.
Setelah ditarik keluar lapangan, ia langsung menuju ruang ganti dan selama sisa pertandingan dirinya hanya menonton dari kursi cadangan.
Mencetak 31 poin hasil dari 12/18 tembakan. Booker memasukkan tujuh tripoin di total waktu bermain yang mencapai 25 menit.
Itu adalah menit terendah kedua dalam sejarah NBA play-off untuk mencetak 30+ poin. Ia hanya kalah dari Stephen Curry yang mencetak 34 poin dalam 23 menit sehari sebelumnya.
Absennya Brooker dari pertandingan bukanlah hal yang mudah bagi Phoenix Suns, terlebih Pelicans memiliki pemain unggulan Brandon Ingram.