Rekap Hasil NBA Hari Ini: LeBron James Pecah Banyak Rekor bersama Lakers, Bucks Gebuk Hornets
Di sisi lain, Milwaukee Bucks berhasil melanjutkan rentetan kemenangan kelimanya secara beruntun setelah berhasil membabat Charlotte Hornets.
Dengan demikian, kemenangan ini terus meningkatkan kepercayan diri Jrue Holiday cs setelah sempat dibekuk Cleveland Cavaliers dengan skor 114-102 pada Minggu (22/01/2023) lalu.
Bucks setelahnya menghajar Detroit Pistons (130-150), Denver Nuggets (107-99), Indiana Pacers (131-141), New Orleans Pelicans (135-110), dan terbaru Charlotte Hornets (124-115).
Di laga ini, Power Forward Bucks, Giannis Antetokounmpo, menjadi pendulang poin terbanyak dengan raihan 34 poin, 18 rebound, dan empat assist.
Sementara itu, Point Guard Charlotte Hornets, Lamelo Ball, mencetak triple-double di laga itu dengan koleksi 27 poin, 10 rebound, dan 11 assist.
Kekalahan Charlotte Hornets ini membuat mereka masih terbenam di peringkat ke-14 klasemen NBA Wilayah Timur dengan koleksi 15 kali kemenangan dan 37 kekalahan.
Dengan kemenangan ini, Bucks masih betah di peringkat kedua klasemen NBA wilayaah Timur dengan torehan 34 kemenangan dan 17 kali kekalahan.
Giannis Antetokounmpo cs selanjutnya bakal berlaga di pertandingan NBA antara Milwaukee Bucks vs Los Angeles Clippers pada Jumat (03/02/2023) pukul 10:00 WIB
Rekap hasil NBA hari ini, Rabu (02/01/2023):
Cleveland Cavaliers 97-100 Miami Heat
New York Knicks 123-129 Los Angeles Lakers
Chicago Bulls 103-108 Los Angeles Clippers
Milwaukee Bucks 125-115 Charlotte Hornets
Denver Nuggets 122-113 New Orleans Pelicans