x

Surabaya Fever Buka WIBL 2016 dengan Kemenangan

Kamis, 17 Maret 2016 17:23 WIB
Editor: Charles Emanuel Dominggus

Merah Putih membuka angka terlebih dahulu melalui kapten Helena Tumbelaka. Namun, setelah itu pertandingan otomatis menjadi milik Fever. Unggul dalam kualitas pemain, membuat Fever mendominasi jalannya pertandingan. Fever pun menutup kuarter pertama dengan keunggulan telak 34-9.

Merah Putih mencoba bermain lebih sabar di kuarter kedua, akurasi tembakan mereka pun memulai membaik. Meski akurasi tembakan menurun, Fever tetap berhasil melebarkan keunggulan menjadi 56-24 pada akhir kuarter kedua.

Ketajaman Fever tetap terjaga sekembalinya dari half time. Agresivitas dari para pemainnya membuat Fever banyak mendapat keuntungan free throw. Keunggulan 77-30 menjadi milik Fever pada penghujung kuarter ketiga.


Raisa Hamidah Shooting Guard Surabaya Fever mencetak 16 poin untuk kemenangan timnya.

Fever kembali menambah pundi-pundi angka di kuarter keempat. Kali ini giliran bigman Nilam Savitri yang tampil tajam lewat delapan poin yang dibuatnya. Tambahan 24 angka di kuarter keempat akhirnya memastikan kemenangan Fever dengan skor akhir 101-43.

Raisa Aribatul Hamidah tampil sebagai pencetak angka terbanyak Fever dengan raihan 16 angka. Sementara, Andriani Nabila Iswanty dan Isabelle Suryaman sama-sama menyumbang delapan poin untuk Merah Putih.

“Kami masih mencoba dan menemukan bentuk permainan terbaik di game ini. Meski kompetisi ini hanya diikuti oleh empat tim peserta, kami akan tetap mejalaninya dengan sebaik mungkin. Namun, sayangnya jumlah pertandingan di kompetisi ini terlalu sedikit, sehingga potensi dari para pemain kurang bisa dimaksimalkan,” kata pelatih kepala Fever, Wellyanto Pribadi. 

Pada pertandingan berikutnya, hari Jumat (18/03/2016), Fever akan bertemu Tomang Sakti Merpati Bali, sedangkan Merah Putih akan berhadapan dengan Sahabat Wisma Sehati Semarang.


Aksi Raisa Hamidah dari Surabaya Fever.

Merah Putih PredatorsSurabaya FeverWomens Indonesia Basketball League

Berita Terkini