x

Stephen Curry Lebih Pilih Bertemu Obama Ketimbang Trump

Kamis, 1 Maret 2018 04:39 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Stephen Curry saat melawan Cleveland Cavaliers.

Dalam tradisi Liga basket Amerika Serikat (NBA) setiap klub yang menjadi juara akan selalu di undang Presiden Amerika untuk berkunjung ke pusat pemerintahan Negeri Paman Sam, yakni Gedung Putih. Namun sepertinya tradisi tersebut tidak akan berlanjut tahun ini.

Presiden Donald Trump yang resmi memimpin Amerika Serikan sejak Januari 2017, sampai saat ini belum memberikan undangan kepada juara NBA 2017, Golden state Warrior untuk bertamu ke Gedung putih dan bersua dengannya.

Bahkan dalam rumor yang beredar, presiden yang terkenal kontroversial itu sudah memastikan tidak akan mengundang Stephen Curry dan kawan-kawan.

Baca Juga

Seperti diketahui September 2017 lalu Trump sempat menulis kicauan yang menunjukan dirinya batal mengundang Warriors ke Gedung Putih karena salah satu pemain mereka Stephen Curry masih ragu-ragu untuk ikut datang atau tidak.

"Pergi ke Gedung Putih dianggap sebagai kehormatan besar bagi tim juara. Namun karena Stephen Curry ragu-ragu, undangan ditarik!" tulisnya.

Alih-alih kecewa, bintang Warriors  Stephen Curry justru menanggapi santai kabar tersebut. Bahkan pebasket 29 tahun tersebut justru dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk bertemu dengan Presiden Amerika sebelumnya, Barrack Obama.

Barack Obama

Curry memang selama ini dikenal sebagai pribadi yang sering memberi kritik terhadap Trump. Kebiasaan tersebut disebut-sebut sebagai alasan utama Trump enggan mengundang tim asal California itu

Para pemain Golden State Warriors sendiri minggu ini sedang melakukan kunjungan ke Washington D.C, namun tentunya mereka tidak akan mengunjungi Gedung Putih. Warriors justu dijadwalkan akan bertemu anak-anak disana sebelum pertandingan mereka menghadapi Washington Wizards hari ini, kamis (01/02/18).

NBAStephen CurryGolden State WarriorsWashington WizardsBarack ObamaDonald Trump

Berita Terkini