x

Baru 1 Bulan Bergabung, Isaiah Thomas Tinggalkan Lakers

Selasa, 27 Maret 2018 16:00 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Isaiah Thomas, point guard La Lakers.

Niatan LA Lakers untuk mendongkrak performa mereka di sisa musim reguler 2017/18 dengan kehadiran Isaiah Thomas tampaknya harus sirna.

Pasalnya, mantan bintang Boston Celtics itu telah dipastikan tidak akan memperkuat Lakers lagi dalam beberapa pertandingan ke depan.

Baca Juga

1. Cedera Pinggul

Isaiah Thomas (tengah) saat membela Lakers melawan Golden State Warriors.

Dilansir dari Tucson, pebasket berusia 29 tahun mengalami cedera pinggul serius dan harus menjalani proses pemulihan dalam waktu yang belum bisa diprediksikan.

Thomas mengaku jika kondisinya sudah tidak fit saat melawan Memphis Grizzlies pada akhir pekan kemarin.


2. Luka Lama

Isaiah Thomas (kanan), pemain bintang LA Lakers.

Cedera yang dialami oleh pemain yang berposisi sebagai point guard ini ternyata bukanlah yang baru baginya, melainkan cedera yang sudah cukup lama ia dapatkan.

Thomas pernah mengalami luka robek di pinggul kanannya pada tanggal 15 Maret 2017 lalu, di mana kala itu dirinya masih bermain bagi Boston Celtic.

Namun, saat itu dirinya memutuskan untuk tidak dioperasi dan tetap memaksakan dirinya untuk bermain dan membantu Celtics lolos ke final Wilayah Timur.


3. Didatangkan Lakers Pada Februari 2018

Isaiah Thomas saat masih membela Cleveland Cavaliers.

Setelah musim 2016/17 berakhir, Isaiah Thomas meninggalkan Boston Cetlics dan bergabung dengan Cleveland Cavaliers sebagai opsi tukar dengan Kyrie Irving.

Bersama Thomas, nyatanya ia tak mampu mengeluarkan magis terbaiknya yang sama seperti dirinya masih membela The Cavs.

Hal inilah yang membuat Cavaliers melepasnya ke Lakers bersama dengan Channing Frye untuk ditukar oleh dua bintang muda Lakers, yakni Jordan Clarkson dan Larry Nance Jr pada bulan Februari 2018.

NBALos Angeles LakersIsaiah Thomas

Berita Terkini