x

Hasil Lengkap NBA: Kalahkan Lakers, Bucks Makin Dekat ke Babak Playoff

Sabtu, 31 Maret 2018 13:54 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Situasi pertandingan Milwaukee Bucks vs Los Angeles Lakers.

Babak reguler NBA musim 2017/18 semakin mendekati akhir. Beberapa tim berusaha tampil sebaik mungkin demi tiket tersisa ke babak playoff. 

Milwaukee Bucks yang kini berada di posisi ke-8 klasemen wilayah Timur, sudah semakin dekat dengan tiket ke babak playoff. Bucks yang bertandang ke markas Los Angeles Lakers berhasil pulang dengan kemenangan. 

Baca Juga

1. Bucks vs Lakers

Situasi pertandingan Milwaukee Bucks vs Los Angeles Lakers.

Adu tembakan tiga angka memulai jalannya kuarter pertama. Tembakan tiga angka Eric Bledsoe dari jarak 24 kaki, langsung dibalas oleh Kyle Kuzma dari jarak 26 kaki. 

Dan selanjutnya tuan rumah mencoba mengambil alih alur permainan. Setelah Lakers sempet unggul, namun akhirnya Bucks membalikkan keadaan dan menutup kuarter pertama dengan skor 39-34. 

Bucks mampu mempertahankan keunggulan di kuarter kedua dengan skor 68-57. Di kuarter ketiga, Bucks masih memimpin dengan skor 97-83. 

Keadaan baru mulai berubah di kuarter keempat. Lakers yang terlambat panas perlahan-lahan mengejar bahkan mampu menyamakan skor menjadi 104-104 di pertengahan kuarter keempat. 

Meski banyak peluang tak berbuah hasil di akhir-akhir kuarter keempat, Lakers mampu menahan skor imbang di angka 112-112 dan memaksa pertandingan ke babak overtime. 

Di babak overtime Bucks langsung tancap gas dan selalu memimpin perolehan angka. Hingga akhirnya Bucks menang dengan skor 124-122. Bucks setidaknya butuh dua kemenangan lagi untuk mengunci tiket ke babak playoff. 


2. Pelicans vs Cavs

Situasi pertandingan New Orleans Pelicans vs Cleveland Cavaliers.

Cleveland Cavaliers menjamu New Orleans Pelicans hari ini semapt dibuat repot oleh Jrue Holiday dkk. Pelicans memaksa kuarter pertama berakhir imbang 29-29. 

Alley oop dunk dari Anthony Davis membuat Pelicans bahkan unggul 57-47 di kuarter kedua. LeBron James dan Jordan Clarkson bahu membahu di kuarter tiga hingga akhirnya membalikkan keadaan menjadi 79-80. 

Keunggulan tersebut terus mereka pertahankan hingga kuarter keempat dan memenangkan pertandingan dengan skor 102-107. 


3. Hasil Lengkap NBA

Situasi pertandingan New Orleans Pelicans vs Cleveland Cavaliers.
Away Team Score Home Team
Chicago Bulls 90-82 Orlando Magic
Philadelphia 76ers 101-91 Atalanta Hawks
New Orleans Pelicans 102-107 Cleveland Cavaliers
Phoenix Suns 103-104 Houston Rockets
Denver Nuggets 126-125 Oklahoma City Thunder
Minnesota Timberwolves 93-92 Dallas Mavericks
Memphis Grizzlies 97-107 Utah Jazz
Milwaukee Bucks 124-122 Los Angeles Lakers
Los Angeles Clippers 96-105 Portland Trail Blazers
NBALos Angeles ClippersLos Angeles LakersCleveland CavaliersMilwaukee BucksDallas MavericksMinnesota TimberwolvesDenver NuggetsNew Orleans Pelicans

Berita Terkini