x

Oscars 2020 Jadi Ajang Penghormatan Terakhir untuk Legenda Kobe Bryant

Senin, 10 Februari 2020 10:19 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Kobe Bryant saat memenangkan piala Oscars 2018.

INDOSPORT.COM - Ajang Oscars 2020 bakal memberikan penghormatan terakhir untuk Kobe Bryant dalam sesi 'In Memoriam'.

Dilansir dari Los Angeles Times, produser Stephanie Allain mengatakan dalam konferensi pers menjelang Oscars tahun ini bahwa sesi 'In Memoriam' selalu menjadi bagian terpenting.

Oleh sebab itu, di Oscars 2020 ini sesi 'In Memoriam' juga bakal dihadirkan karena mereka menghormati semua komunitas yang sudah meninggal.

Baca Juga

"Saya pikir apa yang benar-benar tepat adalah bahwa Kobe adalah bagian dari komunitas film dan karena itu ia akan dikenang dalam sesi In Memoriam," ucap Allain.

Sementara itu, Kobe sebelumnya pernah meraih penghargaan piala Oscars pada tahun 2018 silam. Legenda LA Lakers tersebut meraih piala Oscars berkat film animasi pendek berjudul 'Dear Basketball'.

Baca Juga

Film tersebut ditulis dan dinarasikan sendiri oleh Kobe Bryant. Film itu sendiri berdasarkan surat perpisahan yang ditulis Kobe saat memutuskan pensiun pada 29 November 2015.

Selain akan dikenang di sesi 'In Memoriam' Oscars 2020, istri Kobe, Vanessa Bryant telah memberitahukan bahwa akan diadakan peringatan publik untuk mendiang suaminya tersebut pada 24 Februari 2020 di Staples Center dengan judul 'A Celebration of Life: Kobe & Gianna Bryant.'

Kobe BryantLos Angeles LakersPiala OscarBasketBerita Basket

Berita Terkini