Penantian Lama, Sandy Ibrahim Akhirnya Dipanggil Timnas Basket Indonesia
INDOSPORT.COM – Menjadi salah satu pemain yang bersinar s di IBL sejak debutnya 6 tahun yang lalu, tepatnya 24 November 2015. Pertama kalinya, Bintang Satria Muda Jakarta, Sandy Ibrahim dipanggil untuk bergabung dengan Timnas Basket Indonesia.
Sebelumnya Sandy memang sudah pernah membela Timnas Indonesia di SEA Games 2019, namun untuk tim 3X3. Sedangkan untuk tim 5X5 momentum kali ini merupakan kesempatan pertamanya.
Pemain yang baru saja menyandang gelar sebagai Most Improved Player IBL 2020 ini mengaku tidak menyangka dan bersyukur atas kesempatan besar ini. Baginya, ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan.
Dihubungi pada Sabtu (30/1/21), Sandy Ibrahim pun angkat suara atas momen bahagia ini.
“Alhamdulillah saya mendapat kesempatan dan kepercayaan membela tim nasional,” ujar Sandy melalui tim IBL.
“Saya ingin memberikan kontribusi maksimal atas kpercayaan yang sudah diberikan ini,” imbuhnya lagi.
Sandy akan memulai latihan pada pekan ini, Senin (1/2/21). Ia mengungkapkan bahwa akan tampil maksimal supaya bisa terpilih menjadi tim yang akan membela Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 yang diselenggarakan pada 19-21 Februari 2021 di Doha, Qatar.
Tidak lupa, Sandy juga meminta dukungan kepada para pencinta basket Indonesia.
“Saya meminta kepada pecinta bola basket Tanah Air untuk mendoakan dan mendukung Timnas Basket Indonesia agar bisa memberikan performa dan hasil terbaik,” pungkasnya.