x

Usai Tinggalkan West Bandits Solo, Widyanta Putra Teja Gabung Satria Muda

Rabu, 12 Oktober 2022 16:49 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pebasket nasional, Widyanta Putra Teja memutuskan untuk bergabung dengan Satria Muda usai hengkang dari West Bandits Solo.

INDOSPORT.COM – Pebasket nasional, Widyanta Putra Teja memutuskan untuk bergabung dengan Satria Muda usai hengkang dari West Bandits Solo.

Sebagaimana diketahui Widyanta Putra Teja sebelumnya merupakan pemain andalan West Bandits Combiphar Solo.

Baca Juga

Namun kini jelang musim Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2023 yang dimulai Januari mendatang, Widyanta memutuskan untuk hengkang ke Satria Muda Pertamina Jakarta.

Melansir dari Antara, Satria Muda Pertamina Jakarta sendiri mengumumkan Widyanta sebagai rekrutan baru mereka pada Senin (10/10/22) kemarin.

Pebasket berusia 25 tahun itu diikat dengan kontrak yang bisa terbilang jangka panjang, yakni selama empat tahun hingga 2026.

Baca Juga

Pemain yang akrab disapa Widy itu menjadi rekrutan pertama Satria Muda untuk mengisi posisi point guard.

Sebelumnya posisi ini diisi oleh Hardianus Lakudu, Antoni Erga, Arief Febri, dan Kresna Kurnia Aji.

Nantinya, Widy itu akan bergabung dalam latihan tim mulai awal November mendatang.

Baca Juga

Hal tersebut lantaran menanti Widy merampungkan kewajiban berlatih bersama tim nasional Indonesia yang saat ini sedang melakukan pemusatan latihan di Las Vegas, Amerika Serikat.

Widyanta Putra Teja sendiri mengaku dirinya sangat bahagia bisa bergabung dengan Satria Muda usai hengkang dari West Bandits Combiphar Solo jelang IBL 2023.


1. Widyanta Putra Teja Wujudkan Impian Masa Kecil

Widyanta Putra Teja pemain baru Satria Muda.

Widyanta Putra Teja mengaku bahwa dirinya sangat bahagia karena seperti bisa memenuhi cita-cita semasa kecil yang memang sejak dulu gemar menonton Satria Muda unjuk gigi.

“Ini seperti memenuhi impian masa kecil saya. Saya mengidolakan Coach Youbel (Sondakh) ketika dia masih bermain dulu,” kata Widy yang mengaku gemar menonton Satria Muda periode 2010-an itu.

Baca Juga

Sementara itu, Satria Muda Jakarta menjadi tim profesional keempat Widy dalam kariernya di liga basket profesional sejak 2016.

Widy yang telah bermain sejak usia 19 tahun itu pernah bergabung bersama Aspac/Stapac Jakarta, NSH Jakarta, dan West Bandits Solo.

Baca Juga

Bersama Satria Muda, Widy akan mengenakan kaus bernomor punggung 71 yang sama dengan yang dia kenakan bersama tim sebelumnya.

Sementara itu, Perbasi telah kumpulkan para pebasket muda dari seluruh penjuru Tanah Air demi lakukan regenerasi Timnas Basket Indonesia.


2. Perbasi Kumpulkan Para Pebasket Berbakat Indonesia

Timnas Basket Indonesia. Foto: fiba.basketball

Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) bakal kumpulkan para pebasket muda dari seluruh penjuru Tanah Air demi lakukan regenerasi Timnas Basket Indonesia.

Perbasi terus mencoba mempersiapkan para pemain muda. Hal ini sebagai upaya regenerasi dan membangun kekuatan tim nasional di masa mendatang.

Melansir dari Antara, tercatat ada 75 pemain muda yang dimiliki oleh Perbasi, di mana 20 di antaranya sudah dipanggil masuk training center (TC) di GBK Arena, Jakarta sejak 12 September lalu.

Baca selengkapnya: Lakukan Regenerasi di Timnas, Perbasi Kumpulkan Para Pebasket Muda dari Seluruh Penjuru Indonesia

IBLSatria Muda Pertamina JakartaWidyanta Putra TejaWest Bandits Solo

Berita Terkini