eSports

Baru Diperkenalkan Genflix Aerowolf, Eks Pelatih RRQ Justru Dukung EVOS eSports?

Selasa, 10 Maret 2020 18:28 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Teka-teki status Adi Syofian Asyauri alias Acil akhirnya terkuak. Setelah hengkang dari tim RRQ, Acil kini resmi diperkenalkan sebagai pelatih tim Genflix Aerowolf di MPL Indonesia season 5.

Membahas soal Acil, tentu tak lepas dari sederet prestasi divisi Mobile Legends tim eSports Rex Regum Qeon (RRQ) di sepanjang tahun 2019 lalu.

Tak hanya menjadi pesaing berat EVOS eSports dalam meraih trofi juara MPL Indonesia season 4, pelatih berambut gondrong itu juga membawa RRQ meraih titel runner up Mobile Legends World Championships 2019 di Malaysia.

Namun usai menuntaskan misinya tersebut, Acil justru dikonfirmasi tak lagi melatih tim RRQ, dan berlabuh ke tim Flash Wolves ID. Tak berselang lama, ia lagi-lagi kembali ke ajang MPL Indonesia season 5.

Bukan ke RRQ, Acil justru diperkenalkan sebagai pelatih tim Genflix Aerowolf yang musim ini belum mampu menunjukkan kualitasnya dan masih tertahan di papan bawah klasemen sementara.

Di tengah-tengah tugas beratnya untuk membawa Genflix Aerowolf melaju ke babak playoff MPL Indonesia season 5, Acil justru tertangkap kamera tengah mendukung tim rival, yakni EVOS eSports. Benarkah demikian?

© Instagram @angelaatan
Acil, pelatih Mobile Legends tim Genflix Aerowolf Copyright: Instagram @angelaatanAcil, pelatih Mobile Legends tim Genflix Aerowolf

Ya, Acil sempat mengenakan headband bertuliskan EVOS eSports, dan mengunggah aksinya itu di Instastory akun Instagram @acil.322. Video kontroversial tersebut juga diunggah oleh akun rekannya di tim Genflix Aerowolf.

Hingga kini belum diketahui apa motif Acil mengenakan headband bertuliskan EVOS eSports. Namun yang pasti, kedua tim akan saling berhadapan di pekan kelima MPL Indonesia season 5, Sabtu (14/03/20) mendatang.