INDOSPORT.COM - Kementerian Perdagangan RI resmi merilis atau launching game eSports MOBA pertama buatan anak bangsa, Lokapala: Saga of The Six Realms pada Rabu (20/5/20).
Bertepatan dengan momentum perayaan Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada 20 Mei, game eSports lokal Lokapala resmi dirilis dan dapat diunduh secara gratis di berbagai platform penyedia aplikasi mobile.
Meski harus dilangsungkan secara virtual lewat sesi live streaming di akun YouTube Lokapala MOBA, namun acara ini tetap meriah dan dihadiri oleh Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga.
Menurut Jerry, game Lokapala berpotensi untuk menjual nama baik Indonesia dalam industri eSports secara global, hingga dapat meraih popularitas layaknya Mobile Legends atau game MOBA lainnya.
"Saya mendapatkan mandat khusus dari Bapak Presiden Joko Widodo, untuk mencari dan menggali pasar-pasar potensial, khususnya untuk ekspor Indonesia ke depan," papar Jerry Sambuaga.
"Kami melihat game online menjadi salah satu potensi atau alternatif ekonomi baru. Dengan dirilisnya Lokapala, saya berharap bisa menjadi tonggak sejarah baru," tambahnya.
Sedikit mengulas soal game Lokapala: Saga of The Six Realms, yang merupakan game eSports ber-genre MOBA pertama dan seratus persen buatan anak bangsa, yang tergabung dalam Anantarupa Studio.
Sebagai game MOBA, Lokapala memiliki hero yang disebut Ksatriya. Pakaian atau penampilan Ksatriya Lokapala benar-benar membawa budaya Indonesia, meliputi pula beberapa cerita menarik untuk setiap hero.
Lokapala tentu juga menghadirkan class seperti game MOBA pada umumnya. Maka, akan ada class archer, mage, support, tank, dan assassins yang akan hadir di game ini.