eSports

Jadwal MPL Invitational Pekan Ini: Ada Big Match RRQ vs EVOS

Rabu, 1 Juli 2020 15:54 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Moontoon via Wallpapercave
Jadwal Play-off MPL Invitational pekan ini ada big match RRQ vs EVOS. Copyright: © Moontoon via Wallpapercave
Jadwal Play-off MPL Invitational pekan ini ada big match RRQ vs EVOS.

INDOSPORT.COM - Berikut jadwal pertandingan play-off MPL Invitational 4 Nation Cup pekan ini yang menyajikan banyak laga seru termasuk RRQ vs EVOS Legends.

Duel bertajuk El Clasico antara Rex Regum Qeon (RRQ) vs EVOS Legends bakal menjadi pertandingan pembukaan play-off MPL Invitational 4 Nation Cup pekan ini.

Jadwal pertandingan play-off turnamen Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) ini akan dimulai pada 3 hingga 5 Juli 2020 mendatang. 

Formatnya dibagi menjadi dua bagian, yakni upper bracket dan lower bracket. Tim-tim dari Indonesia langsung dipertemukan, baik di upper maupun lower bracket.

Selain duel menarik RRQ vs EVOS, akan ada pertandingan seru antara ONIC eSports vs Alter Ego. Laga tersebut menjadi reuni Udil Surbakti yang sebelumnya telah memberikan banyak prestasi untuk ONIC eSports.

Tentu para fan sudah tidak sabar melihat performa Udil Surbakti yang dijuluki sebagai midlainer terbaik di Indonesia saat ini.

Sementara itu, tim asal Myanmar, Burmese dan tim Singapura, Resurgence, akan bersua di babak play-off pekan ini. Keuda tim tersebut mampu menyedot perhatian penikmat Mobile Legends berkat performa gemilang selama babak reguler.

Jadwal Play-off MPL Invitational 4 Nation Cup Pekan Ini:

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by MPL Indonesia (@mpl.id.official) on