INDOSPORT.COM – Gilang ‘Sanz’ mengaku enggan disamakan dengan Udil Subarkti di tim ONIC eSports, karena tak ingin dilihat sebagai sosok yang banyak kontroversi di ajang eSports Indonesia.
Sanz menjadi salah satu atlet eSports yang menjadi perhatian di ajang MPL ID Season 6 yang akan bergulir pada pekan ini, lantaran menjadi pemain anyar di tim ONIC untuk menggantikan Udil, usai sukses mengantar Victim Esports menjadi juara MDL.
Ia juga sukses mengantarkan tim anyarnya meraih juara di ajang Mytel International Championship yang menjadi gelar perdana bagi ONIC di musim 2020. Meski demikian, Sanz mengaku tak terbebani bergabung dengan tim besar dan menggantikan Udil.
Ia bahkan mengaku tak mau disamakan dengan Udil, atau dilihat sebagai sosok roster yang banyak kontroversi, namun menjadi seseorang yang bakal terus mendapat dukungan untuk menjadi juara.
"Pokoknya aku ngga mau sama kayak Udil. Gue mau dilihat sebagai sosok apapun yang penting mendukung gue terus dan bikin semangat sampai juara" ujar Sanz, dilansir dari laman Esports.id.
Jika ditilik, atlet muda tersebut memang belum menjadi sorotan yang menghebohkan seperti Udil, yang kerap kali membuat statement kontroversional.
Sanz memang terlihat lebih kalem dan tenang, namun bisa sangat mematikan kala bermain Mobile Legends, dan mampu membuktikan kemampuannya dengan lepas dari tekanan saat ONIC bertemu dengan EVOS Legends di final Mytel International Championship lalu.