INDOSPORT.COM - Berikut jadwal lengkap kompetisi eLeague Thailand week 1, yang digelar 6-7 Februari 2021, di mana Rizky Faidan akan menjalani laga pembuka, disusul derby dua tim yang diperkuat pemain Indonesia.
Eleague Thailand adalah kompetisi eSports Pro Evolution Soccer (PES) yang diikuti oleh tim sepak bola Liga Thailand. Memasuki musim 2021, ada 15 pemain asal Indonesia yang akan unjuk gigi dalam turnamen ini.
Eleague Thailand 2021 akan digelar mulai Sabtu (06/02/21), di mana Buriram United akan menjalani laga pembuka. Sebelumnya, Rizky Faidan mampu membawa Buriram keluar sebagai juara di Eleague 2020.
Buriram United akan menghadapi Xavier Esports di pekan pertama. Jika Buriram diperkuat Rizky Faidan, maka Xavier Esports juga memiliki satu pemain Indonesia yang berkualitas, yakni Sakti Aulia Sulistyo.
Kemudian pada Minggu (07/02/21), eLeague Thailand akan mempertemukan Purple Mood Esports vs Police Tero FC. Kedua tim ini juga diperkuat oleh sejumlah pemain PES asal Indonesia. Menarik, bukan?
Purple Mood Esports diperkuat oleh Akbar Paudie dan Bayu Habibi. Sementara itu, Police Tero FC justru didominasi oleh lima pemain, yakni Adhie QwaSG, Setia Widianto, Lucky Maarif, Ricky Vega, dan Ananta Ade 'Karbit'.
Adapun format pertandingan dalam eLeague Thailand 2021, tim peserta masing-masing akan bermain tiga kali, dengan format 3v3, 1v1, dan 3v3. Selain mengumpulkan poin untuk klasemen, juga ada titel top skorer.
Berikut jadwal lengkap eLeague Thailand 2021 week 1, dalam Waktu Indonesia Barat.
Sabtu, 6 Februari 2021
11.00 WIB Buriram United vs Xavier Esports
13.00 WIB BOX Gaming vs Rayong FC
15.00 WIB Suphanburi FC vs Zeus Gaming
Minggu, 7 Februari 2021
11.00 WIB Purple Mood vs Police Tero FC
13.00 WIB Tokyo Verdy vs PT Prachuap FC
15.00 WIB Rayong FC vs Suphanburi FC