Demi Indonesia, EVOS eSports Bakal Bantai Lawan di SEA Games
INDOSPORT.COM - Sebagian penggawa EVOS eSports telah resmi ditunjuk untuk wakili Indonesia di Gelaran South East Asia (SEA) Games 2019. Siapa sangka mereka siap menghabisi lawan yang menghadang demi mengharumkan nama bangsa.
Hal ini diutarakan mereka ketika mengikuti wawancara kejuaraan Piala Dunia Mobile Legends bertajuk MLBB World Championship beberapa waktu lalu. Dilansir akun Instagram resmi MPL.ID, EVOS dengan lugas optimis akan meraih medali emas pada kategori game Mobile Legends.
"Yang pasti kami akan melakukan pembantaian di M1. Tentu saja kami juga siap melakukan pembantaian yang sama di SEA Games untuk mengharumkan nama Indonesia," ucap Yurino "Donkey" Putra.
Jika melihat dari performa EVOS di gelaran M1, Indonesia nampaknya bisa optimis untuk meraih medali emas di gelaran SEA Games. Pasalnya pada ajang yang berlangsung di Malaysia itu Rekt cs berhasil menyabet gelar juara.
Mewakili Indonesia bersama Rex Regum Qeon (RRQ), EVOS mampu sukses meraih tempat pertama mengalahkan berbagai tim eSports dari negara lain. Tim berlogo Macan Biru itu pun dinobatkan sebagai tim spesialis Mobile Legends yang terkuat seantero dunia.
Sebelumnya pada kompetisi ini EVOS bersaing melawan 15 tim eSports dari penjuru dunia. Benar saja, pada babak grandfinal M1, Tim asal Jakarta itu sukses mengalahkan RRQ dengan skor 4-3 yang juga merupakan wakil Indonesia.
Timnas eSports kategori Mobile Legeneds yang dibawa berlaga di SEA Games sendiri didominasi oleh para penggawa EVOS. Setidaknya ada empat pemain dari tim Macan Biru sementara dua lainnya berasal dari ONIC eSports.